Model Amalia Tambunan Diduga Dilecehkan di Bandung, Diselesaikan secara Kekeluargaan

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Model Amalia Tambunan, diduga jadi korban pelecehan di Kota Bandung, Jawa Barat.

Perisitiwa pelecehan disebut terjadi pada Selasa (11/11/2022) malam sekitar pukul 21.00 WIB  di dekat RS Santosa, Jalan Kebon Jati, Kota Bandung.

Lewat akun Instagram-nya, Amalia mengaku dilecehkan pelaku yang memegang bagian pantatnya. Padahal saat itu dia tengah dibonceng pasangannya.

Kesal dengan perbuatan pelaku, Amalia mengejar. Alhasil pelaku pun berhasil ditangkap setelah dibantu warga.

Menurutnya, pelaku ditangkap di sekitar Kampus ITB dan dibawa ke Polsek Andir untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolsek Andir Kompol Tahir Muhhidin membenarkan adanya peristiwa ini. Namun dari hasil pemeriksaan, yang dipegang pelaku bukanlah bagian pantat melainkan paha.

Tahir mengatakan, persoalan ini telah diselesaikan secara kekeluargaan, lantaran korban enggan membuat laporan.

"Pihak korban tidak ingin melanjutkan atau tidak ingin membuat laporan," katanya di konfirmasi wartawan, Kamis (12/1/2023).

Menurut Tahir, korban hanya meminta pelaku meminta maaf atas perbuatannya, serta membuat pernyataan tanda tangan diatas materak untuk tidak mengulangi perbuatannya.

"Hanya meminta pelaku itu meminta maaf, jadi sudah selesai secara kekeluargaan," ucapnya dia.

https://bandung.kompas.com/read/2023/01/12/214412478/model-amalia-tambunan-diduga-dilecehkan-di-bandung-diselesaikan-secara