Bahaya untuk Ginjal hingga Migrain, Risiko Makan Pisang Berlebihan

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Pisang merupakan buah populer yang dikenal punya kandungan nutrisi penting yang baik bagi kesehatan.

Namun satu hal yang perlu dicatat adalah jumlah konsumsinya tidak boleh berlebihan karena bisa menimbulkan sejumlah efek samping.

Di samping itu, beberapa orang dengan kondisi medis tertentu juga tidak direkomendasikan makan pisang terlalu banyak karena dapat mengganggu kesehatannya.

Risiko makan pisang berlebihan

Sebagian orang harus berhati-hati untuk tidak terlalu banyak makan pisang. Pasalnya ada risiko kesehatan jika berlebihan konsumsinya.

Terkait jumlah makan pisang yang direkomendasikan, secara umum makan pisang satu sampai dua buah per hari sudah cukup.

Tetapi kebutuhan masing-masing individu mungkin dapat berbeda, sehingga lebih dari itu masih aman, asalkan tidak membuat asupan kalori berlebihan, menggantikan makanan dan nutrisi lain yang berpotensi memicu tubuh kekurangan nutrisi.

Berikut sejumlah risiko jika kita berlebihan atau terlalu banyak makan pisang.

1. Bahaya untuk ginjal

Melansir laman Medical News Today, orang dengan gagal ginjal perlu membatasi setiap kandungan makanan yang mengandung potasium.

Pasalnya pisang juga memiliki senyawa beta-blocker yang sifatnya dapat meningkatkan kadar potasium dalam darah.

Kadar potasium yang terlalu tinggi dalam darah ini bisa berbahaya bagi ginjal karena membuat kinerjanya semakin berat dalam membuang kelebihan kalium dari darah terhambat.

Jika kondisi itu dibiarkan maka dapat berdampak fatal bagi penderitanya.

2. Lonjakan gula darah

Buah pisang apalagi jika dinikmati dalam keadaan terlalu matang hingga berubah warnanya menjadi kecoklatan biasanya mengandung kadar gula tinggi.

Berlebihan mengonsumsi pisang ini dapat membahayakan bagi orang dengan prediabetes hingga pasien diabetes.

3. Kekurangan nutrisi

Terlalu banyak pisang dapat membuat tubuh kekurangan nutrisi. Apalagi jika kita tidak memerhatikan asupan lain karena perut sudah terlalu kenyang karena sudah dipenuhi pisang.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/05/26/124700220/bahaya-untuk-ginjal-hingga-migrain-risiko-makan-pisang-berlebihan