Inspirasi Kado Natal Unik Bertema Perempuan dari The Body Shop

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Setiap perempuan ingin tampil cantik dan spesial pada momentum penting, salah satunya ketika berkumpul bersama keluarga dan kerabat di Hari Natal.

Tapi, barang atau hal apa yang bisa membuatmu merasa spesial?

Kamu pasti punya jawaban pribadi untuk menjawab pertanyaan tersebut. Tentunya bervariasi, mulai dari aksesori, riasan wajah, barang mewah, hingga perlengkapan perawatan tubuh.

Jelang musim liburan natal dan tahun baru, The Body Shop menghadirkan berbagai rangkaian produk edisi terbatas dan produk makeup terbaru yang bisa menjadi opsi pilihan kado natal.

Mengangkat tema "Dream Big", The Body Shop meyakini setiap perempuan memiliki kesempatan yang sama untuk meraih mimpinya dan menjadi apapun yang diimpikan.

Detail-detail yang identik dengan sosok perempuan tampak jelas tersemat pada koleksi gift The Body Shop kali ini. Seperti, detail perempuan berambut putih panjang yang mengenakan Topi Santa hingga pemilihan warna-warna permen yang sangat melekat dengan citra seorang perempuan.

"The Body Shop melihat isu persamaan gender masih menjadi topik hangat di dunia. Padahal sebenarnya banyak sekali potensi perempuan-perempuan di dunia, termasuk di Indonesia."

Demikian diungkapkan oleh PR & Community Engagement Manager The Body Shop, Ratu Maulia Ommaya dalam peluncuran koleksi di Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Tahun ini, The Body Shop juga berkolaborasi dengan Plan International Indonesia melalui donasi kasir mulai 7 November 2019 hingga 1 Januari 2020 atau melalui pembelian produk Rocket Gift.

Bersama Plan Indonesia, The Body Shop berupaya membantu sedikitnya 330 petani muda perempuan berusia 18 hingga 29 tahun di Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Setiap Rp 5.000 dari hasil penjualan produk akan didonasikan untuk program tersebut," kata Maya.

Rocket Gift yang berbentuk lonjong seperti telur berisi produk perawatn The Body Shop yang cocok menjadi teman traveling, di antaranya hand cream, shower cream, shower gel, bath bomb, dan bath bubble.

Membantu perempuan NTT meraih mimpi

Manager Program Pemberdayaan Ekonomi Kaum Muda Plan Indonesia, Dina Mairawati menjelaskan, NTT dipilih karena merupakan salah satu provinsi termiskin di Indonesia.

Berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dan indeks pembangunan manusia di daerah tersebut juga termasuk yang terendah.

https://lifestyle.kompas.com/read/2019/12/06/100930220/inspirasi-kado-natal-unik-bertema-perempuan-dari-the-body-shop