[POPULER TREN] Pipa "Septic Tank" Meledak di China | Gejala Tubuh Kebanyakan Gula
20-November-24, 21:39Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Populer kanal Tren sepanjang Jumat (27/9/2024) hingga Sabtu (28/9/2024) pagi adalah kronologi dan penyebab meledaknya pipa septic tank di China.
Akibat meledaknya pipa, limbah tinja mengenai pengguna jalan yang tengah melintas.
Selain itu, yang menjadi populer Tren lainnya adalah tanda tubuh kebanyakan gula dan rekomendasi jumlah langkah jalan kaki per hari.
Berikut selengkapnya:
1. Penyebab dan kronologi septic tank di China meledak
Sebuah pipa pembuangan saluran tinja atau septic tank meledak di Kota Nanning, Guangxi, China pada Selasa (24/9/2024) sekitar pukul 11.00 waktu setempat.
Insiden itu berada di sebuah proyek pembangunan jalan. Sementara di area jalan tepat di samping pipa, terlihat banyak pengendara yang sedang melintas.
Ledakan yang ada menyebabkan semburan limbah tinja yang cukup besar dengan tinggi mencapai lebih dari 10 meter ke udara dan membuat pengguna jalan tertutupi oleh tinja.
Meski tak ada korban jiwa, ledakan dahsyat itu menyebabkan eskavator penggali tanah di dekat pipa jadi terbalik.
Ini selengkapnya:
Pipa "Septic Tank" di China Meledak, Tinja Menyembur ke Udara dan Menghujani Pengguna Jalan
2. Gejala tubuh kebanyakan gula
Gula dibutuhkan oleh tubuh. Tapi jika seseorang terlalu banyak mengonsumsi gula, maka akan menyebabkan kadar gula darah menjadi tinggi.
Kondisi tersebut bisa memicu gangguan kesehatan kronis, yaitu diabetes.
Oleh sebab itu, setiap orang hendaknya mengenali gejala jika tubuh sudah kebanyakan konsumsi zat gula, untuk menurunkan risiko terkena diabetes.
Lantas, apa saja gejala tubuh terlalu banyak makan gula?
Apa Saja Tanda Tubuh Kelebihan Gula? Ini 7 Daftarnya