Ikut Cabai dan Ayam, Harga Bawang Merah di Bengkulu Naik Jelang Ramadan, Tertinggi Kepahiang
20-November-24, 18:29Sumber yang dilansir kumpulan berita terkini menyebutkan - Harga bawang merah di Provinsi Bengkulu ikut naik jelang Ramadan, seperti cabai dan ayam.
Di 9 kabupaten/kota di Bengkulu, harga paling tinggi yakni Rp 38.000, sedangkan harga paling rendah yaitu Rp 30.000.
Sebelumnya bawang merah rata-rata berada di harga Rp 35.000 per kg, ada yang mengalami kenaikan dan turun sesuai dengan kabupatennya masing-masing.
Untuk lebih jelasnya, kamu bisa langsung simak informasi mengenai harga bawang merah di 9 kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu.
Informasi harga bawang merah ini kami lansir dari laman resmi panelharga.badanpangan.Seperti yang dilansir media nasional yang dikutip oleh kumpulan berita terkini.
Harga Bawang Merah di Bengkulu
Harga Bawang Merah Kabupaten Bengkulu Selatan, harga bawang merah di Kabupaten Selatan mengalami kenaikan yang awalnya diharga Rp 34.000 kemudian naik di harga Rp 38.000.
Harga Bawang Merah di Kabupaten Bengkulu Tengah, untuk di Bengkulu Tengah harga bawang merah dibanderol dengan harga 36.000.
Harga Bawang Merah di Kabupaten Bengkulu Utara, di Bengkulu Utara harga bawang merah juga mengalami kenaikan yang semula di harga Rp 35.000.
Kemudian naik di harga Rp 36.000, lalu naik kembali menjadi Rp 37.000, dan terakhir di harga Rp 38.000.
Berbeda dari kabupaten sebelumnya yang rata-rata mengalami kenaikan, di Kabupaten Kaur harga bawang merah yang mulanya di harga Rp 35.000 merosot menjadi Rp 30.000.
Berikutnya yakni di Kabupaten Kepahiang, harga bawang merah di Kabupaten Kepahiang semulanya sempat naik di harga Rp 40.000 namun turun di harga Rp 38.000.
Harga Bawang merah di Kabupaten Lebong mulanya di angka 35.000 namun mengalami kenaikan sebesar Rp 1.000, menjadi Rp 36.000 hingga hari ini.
Selanjutnya harga bawang merah di Kabupaten Muko Muko, yakni dibanderol harga Rp 32.400.
Untuk Kabupaten Rejang Lebong harga bawang merah mencapai harga 38.000, harga bawang di Rejang Lebong ini termasuk mengalami kenaikan karena semula harga bawang merah dihargai Rp 36.000.