Pertamina Naikkan Kuota BBM Solar Subsidi hingga Gas LPG 3 Kg di Batam 2024
20-November-24, 16:02BATAM, Sumber yang dilansir kumpulan berita terkini menyebutkan - Alokasi kuota untuk Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis Solar di Batam meningkat 25 persen di tahun 2024.
Sales Area Manager Pertamina Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Dhamba, mengungkapkan, tahun ini kuota BBM Solar dialokasikan sebanyak 65.655 KL di Batam. Sedangkan kuota BBM Pertalite meningkat 13 persen menjadi 311.068 KL, dan kuota LPG 3 kg naik 0,1 persen menjadi 41.007 MT.
"Di Kepri peningkatan kuota total 20 persen. Satu provinsi ini kita mendapatkan angka yang cukup besar," ujar Dhamba, pada Kamis (4/1/2024).
Untuk mendorong agar penyaluran BBM serta gas bersubsidi ini tepat sasaran, Pertamina terus melakukan monitoring. Salah satu langkah monitoring yang diterapkan, khususnya bagi distribusi LPG 3 kg adalah pemberlakuan pembelian gas melon menggunakan KTP.
Dalam hal ini, Ketua Hiswana Migas Kepri, Harian Haris, pun mengimbau masyarakat agar membeli gas di pangkalan yang resmi saja.
Sebab, monitoring lewat pembelian menggunakan KTP hanya sampai pada pangkalan resmi dan bukan pengecer.
Selain itu, menurutnya, gas di pangkalan resmi dijual sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) yang saat ini berlaku. Monitoring distribusi dan harga gas ini dilakukan secara rutin hingga pada pangkalan-pangkalan di lapangan.
"Kami imbau masyarakat agar membeli di pangkalan resmi saja, harganya termonitor dan pasti tepat," imbau Harian.
Baca juga Berita Kumpulan berita terkini mengutip laporan lainnya di Google News