Cara Ganti Faskes BJPS secara Online Lewat HP
20-November-24, 13:30Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Bagaimana cara mengganti faskes BPJS Kesehatan secara online? Peserta bisa mengubah faskes BPJS di aplikasi JKN Mobile. Panduan selengkapnya mengenai cara ganti faskes BPJS sebagai berikut.
Fasilitas kesehatan atau faskes BPJS adalah layanan kesehatan yang disediakan bagi peserta BPJS Kesehatan. Peserta hanya bisa mengubah faskes BPJS dalam rentang waktu tiga bulan sekali.
Dalam hal ini, peserta hanya dapat mengganti faskes BPJS tingkat pertama, atau yang dikenal sebagai Faskes Tingkat Pertama (FKTP).
Lalu, bagaimana cara ganti faskes BPJS online lewat HP?
Cara ganti faskes BPJS online lewat HP di JKN Mobile
Dikutip dari laman resmi BPJS Kesehatan, cara ganti faskes BPJS online lewat HP di aplikasi JKN Mobile sebagai berikut:
- Buka aplikasi JKN Mobile/Mobile JKN
- Login dengan nomor kartu BPJS/NIK dan password yang terdaftar
- Di halaman awal, pilih “Menu Lainnya"
- Klik "Perubahan Data Peserta", dan pilih peserta yang akan dilakukan perubahan faskes tingkat I (satu)
- Klik bagian "Fasilitas Kesehatan Tingkat I"
- Pilih provinsi, kabupaten, dan faskes terdekat dengan tempat tinggal
- Peserta akan mendapatkan kode verifikasi yang dikirimkan ke alamat e-mail atau nomor ponsel yang terdaftar, lalu masukkan kode tersebut.
Setelah proses verifikasi berhasil, akan muncul konfirmasi perubahan faskes pertama yang baru, termasuk waktu berlaku perubahan faskes tersebut.
Dalam hal pemilihan faskes BPJS tingkat pertama, peserta disarankan untuk memilih faskes pertama yang terdekat dengan tempat tinggalnya.
Terjangkaunya akses faskes pertama BPJS akan memudahkan peserta yang memerlukan pelayanan kesehatan.
Hal ini dikarenakan peserta BPJS harus mengunjungi FKTP terlebih dahulu untuk mendapatkan rujukan ke FKTL jika diperlukan.
Nah, itulah ulasan terkait cara ganti faskes BPJS Kesehatan secara online lewat HP di aplikasi Mobile JKN.