Mengatasi Bibir Hitam Akibat Merokok

Merokok memang banyak meninggalkan efek yang buruk untuk tubuh. Salah satu yang paling kentara adalah berubahnya pigmen kulit bibir menjadi lebih gelap dari warna aslinya.

Lantas, bagaimana menghilangkannya? Sementara bibir bisa dibilang penting dalam penampilan. Karenanya, mungkin Anda bisa mencoba beberapa resep untuk mengatasi bibir yang menghitam dengan beberapa bahan alami berikut ini.

Madu dan lemon

Lemon merupakan salah satu bleaching alami yang paling kuat. Lemon bisa mencerahkan kulit bibir, sedangkan madu membantunya untuk melembabkan.

Petroleum jelly dan madu

Campurkan kedua bahan ini semalaman dan pakai campuran tersebut selama seminggu berturut-turut, Anda akan melihat hasilnya.

Gula dan minyak zaitun

Gunakan brown sugar dengan dicampurkan dengan minyak zaitun sebagai scrub. Tambahkan juga sedikit petroleum jelly untuk mendapatkan lagi bibir sehat yang merah merona.

Kayu manis dan madu

Kayu manis akan mengelupaskan kulit mati dan kusam akibat rokok yang Anda hisap selama ini. Sedangkan madu akan membuat warna bibir akan cerah kembali.

Buliran vitamin E

Gunakan isi kapsul vitamin E sebagai lipbalm dan diamkan semalaman. Selama beberapa hari Anda akan mengetahui betapa berharganya vitamin E untuk kulit terutama untuk bibir, dan itulah mengapa banyak lipbalm mengandung vitamin E. Demikian dilansir Boldsky, Juamt (18/11/2016).

http://www.boldsky.com/beauty/skin-care/2016/how-to-get-rid-of-pigmented-lips-from-smoking/gallery-cl5-107959.html

(ren)

https://lifestyle.okezone.com/read/2016/11/18/194/1545573/mengatasi-bibir-hitam-akibat-merokok