Jokowi Pulang ke Solo, Akan Disambut dari Bandara hingga Rumah

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Usai purnatugas, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan pulang ke Kota Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (20/10/2024) sore.

Pemerintah Kota (Pemkot) Solo telah menyiapkan serangkaian acara untuk menyambut kepulangan Jokowi.

Acara penyambutan rencananya digelar dari Bandara Adi Soemarmo hingga rumah Jokowi di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo.

"Jadi yang dari Bandara-Sumber ini melewati Boyolali, Karanganyar, dan Solo. Kemarin, OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dari tiga kabupaten dan TNI-Polri diundang semua," ujar Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Solo Dhoni Widanto, Kamis (14/10/2024).

Kepala Bagian (Kabag) Protokol Komunikasi dan Administrasi Pimpinan (Prokompim) Sekretariat Daerah (Setda) Kota Solo Sulistiarini mengatakan, sejumlah pihak akan dilibatkan dalam acara penyambutan tersebut.

Pihak-pihak itu di antaranya jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Jawa Tengah, Forkompimda Kota Solo, jajaran OPD, tokoh masyarakat, tokoh lintas agama, dan pensiunan PNS yang berdinas saat Jokowi menjabat Wali Kota Solo.

"Selain itu, di penyambutan, kami juga melibatkan anak sekolah, masyarakat, ASN. Mereka akan memenuhi sepanjang jalan dari Makutha (tugu perbatasan Karanganyar dan Surakarta) sampai Sumber," ucapnya, Jumat (18/10/2024), dikutip dari Antara.

Pengerahan massa untuk menyambut Jokowi telah dituangkan Pemkot Solo lewat surat bernomor TM/4091/2024. Surat itu ditujukan kepada Camat Banjarsari, Camat Laweyan, dan beberapa kelurahan yang dilalui rombongan Jokowi.

Sulistiarini menuturkan, siswa SMP dan SMA juga akan dilibatkan dalam penyambutan Jokowi.

"Anak-anak sekolah akan diberi bendera Merah Putih untuk dikibarkan saat rombongan Pak Jokowi lewat," ungkapnya.

Pemkot Solo juga menyiapkan prosesi pasrah-tinampi ketika Jokowi tiba di rumah. Acara pisah-sambut itu rencananya diikuti Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Dua jenderal itu rencananya bertugas sebagai pihak yang memasrahkan Jokowi kepada Camat Banjarsari Beni Supartono Putro dan Lurah Sumber Arifa Umiyati.

Selain itu, Pemkot Solo juga menyiapkan sejumlah acara hiburan di beberapa titik yang dilalui Jokowi.

Di Tugu Makutha akan ada pertunjukan Tari Gajah Krumpyung. Lalu, di kawasan perumahan Fajar Indah, Marching Band 408 Kostrad bakal unjuk gigi. Sementara, di Patung Wisnu, Manahan, warga bisa menyaksikan penampilan Tari Butho Gedrung.

"Kami melakukan penyambutan sederhana, sebagai wong Solo menjaga tradisi. Ada pejabat pensiun ada pasrah tinampi, penyerahan dan penerimaan," tutur Sulistiarini.

Sumber: media nasional yang mengungkapkan berita ini, yang kemudian dimuat di kumpulan berita terkini (Penulis: Fristin Intan Sulistyowati | Editor: Robertus Belarminus, Sari Hardiyanto), Antara

https://regional.kompas.com/read/2024/10/19/110808178/jokowi-pulang-ke-solo-akan-disambut-dari-bandara-hingga-rumah