Puan Maharani Buka Suara Soal Isu Adanya Tangan Istana di Pengusungan Pramono Anung
20-November-24, 08:36Kumpulan berita terkini mengutip laporan - Politisi PDIP Puan Maharani buka suara perihal isu upaya partainya untuk kembali membangun hubungan harmonis dengan Istana.
Isu hubungan harmonis PDIP dan Istana itu mencuat usai PDIP mengusung Pramono Anung di Pilkada Jakarta.
Pasalnya, Pramono Anung salah satu politisi PDIP yang juga orang terdekat Presiden Jokowi lantaran menjabat sebagai Menteri Sekretaris Kabinet.
Menjawab isu tersebut, Puan Maharani menyebut bahwa tidak ada kompromi apapun dengan Istana terkait majunya Pramono Anung di Pilkada Jakarta.
Terlebih saat ini Pramono Anung masih berstatus sebagai Menteri Sekretariat Kabinet sehingga menurut Puan hubungan PDIP dan Istana baik-baik saja selama ini.
“Pak Pram kan memang sekarang di Istana, masih Seskab, masih di Istana, jadi kompromi apa ya, enggak ada kompromi, kita baik-baik saja,” ucap Puan Maharani seperti dimuat Facebook Sumber yang dilansir kumpulan berita terkini menyebutkan Kamis (29/8/2024).
Adapun kata Puan Maharani, PDIP selalu berusaha untuk saling menjaga persatuan dan kesatuan.
Selain itu Pilkada merupakan hak politik dari semua partai politik yang punya kesempatan untuk mengusung kader masing-masing.
Sebelumnya Pramono Anung ternyata sempat meminta restu ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat hendak maju ke Pilkada Jakarta.
Diketahui Pramono Anung hingga saat ini berstatus sebagai Menteri Sekretaris Kabinet.
Saat ditunjuk Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk maju ke Pilkada Jakarta, Pramono Anung kemudian mengabarkan kepada Presiden Jokowi sebagai atasannya di pemerintahan.
Pramono Anung pun mengungkapkan reaksi tidak terduga dari Presiden Jokowi usai mendapatkan kabar tersebut.
Dikatakan Pramono, ia mendatangi Jokowi secara langsung sepulangnya kepala negara itu dari Lampung.
"Saya berkonsultasi, saya datang langsung dan telepon langsung dan ketika saya berkomunikasi duduk berdua dengan beliau setelah beliau pulang dari Lampung," ujar Pramono di kediamannya, Jalan Haji Ambas, Cipete, Jakarta Selatan, Rabu (28/8/2024).