PKS Akui Komunikasi dengan Anies dan Sudirman Said untuk Pilkada DKI

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengungkapkan, pihaknya membuka komunikasi dengan mantan calon presiden Anies Baswedan dan Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said.

Komunikasi itu berlangsung untuk menjajaki Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

“Kalau sama Mas Anies, Mas Dirman karena kawan lama, kawan setia, jalan terus komunikasi,” ujar Mardani di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (20/5/2024).

Meski begitu, ia meminta agar Sudirman dan Anies berkomunikasi lebih dulu agar tidak saling bertabrakan dalam meminta dukungan PKS.

“Mas Dirman komunikasi sih ada, tapi apakah minta didukung atau tidak, menurut saya Mas Dirman sama Mas Anies berbincang dulu berdua,” sebut dia.

Terakhir, Mardani memberikan sinyal agar lebih baik Anies mengalah dan mendukung Sudirman di Pilkada DKI Jakarta.

“Dua-duanya punya kelebihan, tapi kalau Mas Anies mau (maju), enggak terpikir Mas Dirman maju juga,” tuturnya.

“Tapi kalau Mas Dirman maju, mudah-mudahan Mas Anies malah dukung Mas Dirman misalnya,” sambung dia.

Diketahui Anies tengah mempertimbangkan dengan serius untuk kembali mengikuti Pilkada DKI Jakarta.

Sementara, Sudirman batal mencalonkan diri sebagai bakal calon gubernur (bacagub) independen.

Ia mengatakan masih ada peluang untuk maju dalam Pilkada DKI Jakarta melalui dukungan partai politik (parpol).

"Proses ini masih panjang, jadi jalur independen tidak memungkinkan kan masih ada jalur partai politik," sebut Sudirman Said saat dikonfirmasi, Rabu (15/5/2024).

https://nasional.kompas.com/read/2024/05/20/13394611/pks-akui-komunikasi-dengan-anies-dan-sudirman-said-untuk-pilkada-dki