Advan Tab 8, Pilihan Terbaik untuk Home Learning

JAKARTA – Sebagai top brand tablet PC 2020 di Indonesia, Advan mempersembahkan sebuah produk tablet yang terbaik untuk mendukung sistem home learning di Indonesia. Produk Advan Tab 8 inch ini diciptakan berdasarkan riset akan kebutuhan-kebutuhan konsumen untuk melengkapi anak-anak mereka agar dapat mengikuti sistem home learning dengan baik.

Salah satu kebutuhan utama di dalam menjalankan pelajaran home learning adalah jaringan WiFi. Produk Advan Tab 8 ini diperlengkapi dengan konektivitas 4G LTE dan menggunakan WiFi versi 802.11 a/b/g/n/ac yang terbaik karena dapat menghasilkan throughput tinggi pada band 5 GHz sehingga dapat merasakan kecepatan download dan upload yang sangat maksimal hingga sampai 1300 Mbps.

Hal ini memungkinkan anak-anak dapat melakukan home learning dengan koneksi WiFi yang baik. Advan Tab 8 ini merupakan bentuk dukungan Advan dalam gerakan belajar online #dirumahaja, selain itu Advan bekerjasama dengan Aplikasi Belajar online Quipper free akses paket intensif untuk kelas 9 dan kelas 12, yang aplikasinya sudah tersedia di seluruh Advan Tab 8, belajar online jadi lebih menyenangkan.

Dimensinya yang compact serta dikolaborasikan dengan sistem operasi IDOS 9.42, menjadikan Advan Tab 8 sebagai perangkat yang tepat bagi para siswa untuk belajar di rumah. Advan Tab 8 juga mendukung beragam aplikasi belajar online yang bisa diunduh dari PlayStore.

Advan Tab 8 hadir dengan membawa inovasi paling penting yang telah ditingkatkan, serta memiliki teknologi terbaik di kelasnya. Contohnya seperti prosesor Octa-core terbaru yang ditawarkan oleh chipset SC9863A, dan dikolaborasikan dengan RAM 3GB serta internal memory 16GB yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan apapun yang diinginkan. Untuk mendukung semua aktivitas harian yang lebih baik, Advan Tab 8 juga dilengkapi dua slot SIM card yang tentunya disokong konektivitas 4G LTE.

https://techno.okezone.com/read/2020/03/27/57/2189693/advan-tab-8-pilihan-terbaik-untuk-i-home-learning-i