Budi Gunawan: Produk Amanah punya keunggulan kompetitif

Banda Dikutip oleh kumpulan berita terkini dari media nasional Indonesia - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan menyatakan bahwa semua produk yang dihasilkan lewat program Anak Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah) memiliki keunggulan kompetitif.

"Kita semua patut bangga, produk yang dihasilkan Amanah semuanya memiliki unggulan kompetitif," kata Budi Gunawan, di Aceh Besar, Selasa.

Pernyataan itu disampaikan Budi Gunawan saat memberikan sambutan pada peresmian gedung Amanah di komplek Kawasan Industri Aceh (KIA) Ladong, Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar.

Dirinya menjelaskan, untuk produk nilam Aceh yang memiliki kualitas terbaik di dunia sudah memiliki pembeli yaitu produsen parfum besar yang memang mengandalkan nilam dari Aceh.

"Khusus di Amanah, pembelinya sudah ada, kita sudah kontrak dengan PT U Green, dan pasarnya langsung ke Perancis sebagai pusat parfum dunia," ujarnya.

Berikutnya kopi Lamno, kata Budi, kopi Lamno dulunya sudah hampir mati, tetapi dengan kehadiran Amanah dapat dihidupkan kembali. Pembelinya, dari PT Wahana, untuk pasar ke Korea dan Jepang.

Kemudian, untuk kendaraan listrik dan bengkel motor sudah level great A, dan sesuai dengan peraturan, dapat langsung diproses untuk legalitasnya melalui Samsat.

"Produk fashion dan UMKM juga demikian, baju dan tas sudah ada orderan dari Jepang, Timur Tengah dan Eropa," katanya.

Selanjutnya, tambah Budi, pertanian di Amanah juga berkualitas ekspor dengan metode smart agriculture. Pemupukannya sangat presisi, kemudian hasil panennya bisa untuk memenuhi program makan bergizi dari Prabowo-Gibran.

Lalu, kapal fiber hasil karya Amanah juga lebih ringan dibandingkan yang terbuat dari kayu di pasaran. Serta jarak jelajah kapal fiber tersebut juga lebih jauh dan kuat.

Tak hanya itu, untuk drone penyebar pupuk di sana dilengkapi dengan algoritma pemupukan, dan sparepart nya langsung dibuat sendiri oleh bengkel teknologi anak muda Amanah Aceh.

"Kita patut bangga melalui Amanah di Aceh sudah mulai dikenalkan mulai dari level SD, SMP dan SMA. Ini semua berkat kepedulian bapak Presiden Joko Widodo," ujarnya.

Dirinya menambahkan, momen peresmian gedung Amanah hari ini sangat bersejarah bagi anak muda Aceh, di mana mereka bisa langsung berinteraksi dengan Presiden.

Ia menambahkan, Amanah youth creative hub ini adalah rumah dan anak-anak dari Presiden Jokowi. Karena, semua kemajuan yang mereka hasilkan hari ini adalah buah keberhasilan anak muda yang diperoleh sebagai amal jariyah Presiden.

"Amanah youth creative hub ini akan dikenang sebagai amanat pak Jokowi untuk masa depan anak muda Aceh. Melalui Amanah, mereka melihat masa depan untuk lebih makmur sejahtera dan lebih maju. Insya Allah program Amanah ini harus terus bisa berkelanjutan," demikian Budi Gunawan.

https://www.antaranews.com/berita/4400305/budi-gunawan-produk-amanah-punya-keunggulan-kompetitif