Apakah Garam Ampuh Mencegah Ular Masuk Rumah? Ini Penjelasan Ahli
20-November-24, 03:56Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Ular merupakan salah satu hewan yang kerap dijumpai setiap awal musim hujan.
Hewan melatah ini tak jarang masuk ke rumah dan membahayakan para penghuninya.
Tercatat, ada empat jenis ular yang sering masuk ke rumah, yakni ular weling, ular piton, ular kobra, dan ular welang.
Biasanya, beberapa orang menggunakan garam dan meletakkannya pada titik-titik tertentu agar ular tak masuk rumah.
Namun, apakah garam benar-benar bahan yang ampuh untuk mencegah ular masuk rumah?
Penjelasan ahli
Dosen Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM), Donan Satria Yudha mengatakan, garam tak bisa mengusir ular dari dalam rumah.
Menurutnya, anggapan tersebut muncul karena garam dapat mematikan kuman, virus, dan bakteri.
Selain itu, ada anggapan bahwa garam bersifat asin dan mengeluarkan aroma panas, sehingga ditakuti ular.
“Garam tidak bisa mencegah ular masuk ke rumah, karena ular menggunakan indera pembau yang sensitif, yaitu organ jacobson,” ungkap Donan kepada salah satu media nasional, sesuai yang dikompilasi kumpulan berita terkini Minggu (6/10/2024).
Aroma garam yang dideteksi oleh organ jacobson tidak akan membuat ular takut.
Karena organ jacobson itu juga, ular tidak suka dengan aroma (odor) yang kuat dan menyengat.
Berbagai aroma menyengat, seperti aroma pestisida, cabai, tembakau, bawang merah, dan bawang putih justru dapat mengusir ular.
Hal yang harus dilakukan saat ular masuk ke rumah
Apabila ular sudah terlanjur masuk ke dalam rumah, Donan memberikan beberapa langkah aman untuk mengusirnya.
Pertama, usahakan untuk tetap tenang dan menjauh secara perlahan agar tidak membuat gerakan yang mendadak atau mengejutkan.
Selanjutnya, amati posisi ular pada jarak yang aman agar perpindahan ular dapat dideteksi lebih dini.