Nomor Urut 3 Pasangan Calon pada Pilkada Lebak 2024
20-November-24, 03:35Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lebak, Banten, menggelar pengundian nomor urut calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada Kabupaten Lebak 2024.
Pengundian dilakukan dalam Rapat Pleno Terbuka di aula kantor KPU Lebak, Rangkasbitung, Senin (23/9/2024).
Tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati mengikuti pengundian ini. Mereka adalah Hasbi Asyidqi Jayabaya-Amir Hamzah, Sanuji Pentamarta-Dita Fajar Bayhaqi, dan Dede Supriyadi-Virnie Syafitri.
Setiap pasangan diberi kesempatan mengambil nomor undian dari kotak transparan dan membuka gulungan berwarna merah yang berisi nomor urut.
Hasilnya, pasangan Hasbi Asyidqi Jayabaya-Amir Hamzah mendapatkan nomor urut 1. Pasangan ini diusung oleh partai Golkar, Demokrat, PDI-P, PPP, PKB, dan Perindo.
Pasangan Dede Supriyadi-Virnie Syafitri mendapatkan nomor urut 2. Pasangan ini diusung oleh Partai Nasdem.
Sedangkan pasangan Sanuji Pentamarta-Dita Fajar Bayhaqi mendapatkan nomor urut 3. Mereka diusung oleh partai PKS, Gerindra, PKS, dan Garuda.
Ketiga pasangan mengaku bersyukur dengan hasil pengundian ini dan menerima nomor yang mereka dapatkan.
"Semua nomor urut baik. Nomor satu menggambarkan yang pertama. Semoga kita bisa membangun Lebak bersahaja dan membawa Lebak ke arah yang lebih baik," kata calon bupati nomor urut satu, Hasbi Jayabaya.
Calon nomor urut dua, Dede Supriyadi, merasa gembira karena mendapatkan nomor yang sama dengan nomor presiden RI terpilih.
"Nomor urut dua ini nomor kemenangan. Insya Allah ini pertanda kemenangan. Nomor berapapun adalah nomor keberkahan bagi kami," ujar Dede.
Sanuji Pentamarta juga menyatakan hal serupa. Baginya, nomor yang didapat adalah nomor keberuntungan.
"Semua ini pemberian Allah SWT. Kami diberi nomor tiga. Kami inginnya nomor lain, tapi Allah memberi nomor tiga. Nomor tiga artinya Nur atau cahaya. Kami berharap Lebak bersinar dan bercahaya," kata Sanuji.
Ketua KPU, Dewi Hartini, menjelaskan setelah pengundian ini, tahapan selanjutnya adalah kampanye pasangan calon. Kampanye akan berlangsung mulai 25 September hingga 24 November 2024.