Macet Panjang di Bali Saat Libur Tahun Baru, Menhub: Kepadatan Ekstrim!

Jakarta -

Macet panjang terjadi di Pulau Bali di tengah libur natal dan tahun baru. Antrean panjang mobil terpantau terjadi di ruas Tol Bali Mandara ke arah Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Jumat malam 29 Desember 2023 yang lalu.

Dilansir dari detikBali, beredar video yang merekam sejumlah penumpang terpaksa turun dari mobil akibat terjebak macet di ruas Tol Bali Mandara menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai. Banyak orang yang akhirnya berjalan kaki untuk bisa tepat waktu sampai di pintu keluar tol.

Dari video viral yang beredar, sejumlah penumpang ini, termasuk di antaranya warga negara asing (WNA), bergegas turun dari mobil sambil membawa koper. Mereka lantas jalan kaki beramai-ramai setelah satu jam tertahan di ruas tol.

Kondisi ini dipicu kemacetan parah yang terjadi di simpang pintu masuk Bandara Ngurah Rai. Menurut informasi, sejumlah penumpang diduga hendak menuju bandara. Kabarnya otoritas bandara berupaya membantu penumpang yang tertahan agar secepatnya masuk bandara.

Kemacetan parah sudah terjadi sejak sore. Bahkan kepadatan kendaraan tidak hanya terjadi di ruas Jalan Bypass Ngurah Rai dari arah Jimbaran menuju bandara, namun sampai di ruas Tol Bali Mandara.

Kepadatan didominasi kendaraan roda empat. Sedangkan kendaraan roda dua masih bisa mencari celah di pinggir badan jalan dan melaju pelan.

Menhub Buka Suara

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun merespons kemacetan panjang yang terjadi di Bali. Dia mengungkapkan telah melakukan koordinasi dengan Pemprov Bali dan Kepolisian untuk melakukan upaya penanganan di lapangan.

Dia mengakui kemacetan yang terjadi di Bali memang di luar prediksi. Menurutnya, kepadatan yang terjadi terlalu ekstrim.

"Kepadatan lalu lintas di akhir tahun sudah kami prediksi sebelumnya, tetapi kemarin terjadi kepadatan yang ekstrim," ungkap Budi Karya dalam keterangannya.

Untuk menangani kepadatan dari dan menuju Bandara Ngurah Rai, Kemenhub melalui Ditjen Perhubungan Darat bersama Dinas Perhubungan Provinsi Bali menyediakan shuttle bus gratis bagi masyarakat ataupun wisatawan di Bali yang akan menuju bandara dan sebaliknya.

Adapun rute dari shuttle bus adalah Simpang Pesanggaran-Bandara, Nusa Dua-Bandara, Dan Sentral Parkir-Bandara. Titik pemberangkatannya berada di Akses Jalan Tol Pesanggaran, Sentral Parkir Nusa Dua, serta Sentral Parkir Kuta.

Shuttle bus gratis ini akan beroperasi hingga 1 Januari 2024 mulai pukul 16.00 hingga 24.00 WITA dengan lima armada bus, yang masing-masing berkapasitas 20 penumpang.

Shuttle bus yang digunakan adalah Bus Trans Sarbagita dan Trans Metro Dewata. Bus Transit Sarbagita merupakan Bus Rapid Transit (BRT) Teman Bus dengan layanan Buy The Service yang disediakan Ditjen Perhubungan Darat, sementara Bus Trans Sarbagita merupakan bus perkotaan yang dikelola Pemprov Bali.

Selain menyediakan shuttle bus gratis, Kemenhub bersama Dinas Perhubungan Provinsi Bali dan Kepolisian juga akan melakukan rekayasa lalu lintas berupa pengalihan sebagian lalu lintas ke arah jalan tol Bali Mandara.

https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-7117393/macet-panjang-di-bali-saat-libur-tahun-baru-menhub-kepadatan-ekstrim