Resmi Tercatat di BEI, Saham Emiten Perdagangan Komoditas DAAZ Naik 25 Persen

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Perusahaan perdagangan komoditas PT Daaz Batu Bara Lestari Tbk atau DAAZ resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (11/11/2024).

Mengawali sesi pagi, harga saham DAAZ melambung 25 persen ke level 1.100 per saham.

Perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan besar logam, bijih logam, dan penyedia jasa aktivitas perusahaan holding itu menjadi perusahan ke-37 yang melantai di BEI sepanang 2024. Adapun, harga perdana yang ditawarkan untuk DAAZ adalah 880 per saham.

Masa penawaran umum saham (offering period) dari saham DAAZ dilakukan pada 1 sampai 7 November 2024.

Selama masa periode penawaran umum permintaan saham DAAZ mengalami oversubscription sebanyak 323 kali.

Saham DAAZ yang ditawarkan sebanyak-banyaknya 300 juta saham atau setara dengan 15,02 persen dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh. Dengan hasil IPO saham ini, DAAZ memperoleh tambahan modal sebesar Rp 264 miliar.

Dalam initial public offering (IPO) ini, perseroan menunjuk PT Henan Putihrai Sekuritas dan PT CGS International Sekuritas Indonesia sebagai penjamin pelaksana emisi efek sekaligus penjamin emisi efek.

Direktur Utama Daaz Batu Bara Lestari Mahar Atanta Sembiring mengatakan, pihaknya memiliki tiga fokus bisnis yakni perdagangan komoditas seperti batu bara, nikel, bahan bakar diesel. Pihaknya juga memiliki diversifikasi bisnis di sektor jasa angkutan laut dan jasa pertambangan.

"Salah satu katalis dari pertumbuhan dan diversifikasi usaha kami adalah program hilirisasi dan industrialisasi dari pemerintah Indonesia, terutama untuk mineral nikel," kata dia dalam seremoni pencatatan perdana saham DAAZ, Senin (11/11/2024).

Nantinya dana yang diperoleh dari penawaran umum ini akan digunakan untuk modal kerja perseroan dan perusahaan anak.

https://money.kompas.com/read/2024/11/11/115100026/resmi-tercatat-di-bei-saham-emiten-perdagangan-komoditas-daaz-naik-25-persen