5 Fakta Arus Balik Lebaran dan Cara Cairkan Saldo e-Toll yang Masih Sisa Banyak

JAKARTA – Arus balik lebaran 2024 mengalami peningkatan di beberapa sejumlah gerbang tol (GT). Pengisian e-toll yang cukup menjadi bagian penting untuk kelancaran perjalanan.

Lonjakan volume kendaraan masih terjadi di Gerbang Tol (GT) wilayah Trans Jawa, meskipun puncak arus balik lebaran 2024 telah selesai.

Namun jika sisa saldo e-toll masih banyak tentu sangat sayang bila tak bisa dicairkan. e-Toll sendiri merupakan kartu elektronik yang digunakan untuk melakukan transaksi sistem pembayaran non-tunai saat memasuki jalan tol di seluruh Indonesia.

Apalagi bagi yang lebaran kali ini mudik menggunakan roda empat dan menggunakan e-toll. Sebagai amunisi mudik Lebaran 2024, para pemudik telah menyiapkan diri dengan baik dengan mengisi penuh kartu e-toll mereka.

Saldo e-toll yang tersisa banyak di dalam kartu elektronik dapat dicairkan kembali. Berbagai jenis kartu elektronik telah banyak diterbitkan oleh perbankan di Indonesia seperti Mandiri e-Money, BRI Brizzi, BNI TapCash, serta BCA Flazz.

Dirangkum Okezone, Senin (22/4/2024) berikut fakta cara mencairkan sisa saldo e-money.

1. Lonjakan volume kendaraan

VP Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol Ria Marlinda Paallo mengatakan, pihaknya mencatat lonjakan terjadi di GT wilayah Trans Jawa yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Sebanyak 458.791 kendaraan yang masuk dari Wilayah Timur Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama. Total volume kendaraan yang melewati GT Cikampek Utama ini naik 149,9 persen jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal sebanyak 183.570 kendaraan," kata Ria melalui keterangan resminya, dikutip Kamis (18/4/2024).

https://economy.okezone.com/read/2024/04/21/320/2998737/5-fakta-arus-balik-lebaran-dan-cara-cairkan-saldo-e-toll-yang-masih-sisa-banyak