Gaikindo Apresiasi Sinergitas Industri Otomotif dengan Wartawan

JAKARTA - Industri otomotif tak melulu berkaitan dengan manufaktur dan penjualan, tapi juga ditunjukkan melalui dunia olahraga. Ini diperlihatkan melalui gelaran perdana turnamen futsal yang digelar Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot).

Berlokasi di Futsal Court Cilandak Sport Center, Jakarta Selatan, Sabtu (18/5/2024), kegiatan ini didukung penuh industri otomotif Indonesia. Setidaknya, ada 14 tim yang bertanding, terdiri dari delapan forum wartawan dan enam tim perwakilan korporasi.

Kukuh Kumara selaku Sekertaris Umum Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) mengapresiasi acara yang diinisiasi oleh Forwot. Ia mengaku senang dengan sinergitas antara wartawan dengan industri otomotif di Indonesia.

"Terima kasih atas kerja samanya dengan Gaikindo karena Forum Wartawan Otomotif ini bagian dari ekosistem industri kita. Tanpa adanya rekan-rekan jurnalis, berita terkait otomotif tidak akan sampai kepada masyarakat," kata Kukuh dalam pembukaan Forwot Futsal Tournament 2024.

Menurutnya, kegiatan semacam ini harus rutin dilakukan untuk meningkatkan kerekatan antara wartawan dan pelaku industri otomotif. Hal ini akan memberikan dampak positif bagi kedua pihak ke depannya.

"Kami berharap kegiatan ini bisa terus diselenggarakan setiap tahunnya dan menjadi ajang silaturahmi melalui kegiatan olahraga yang sportif baik untuk rekan Forwot dan peserta dari industri otomotif," kata Kukuh.

https://otomotif.okezone.com/read/2024/05/21/52/3011149/gaikindo-apresiasi-sinergitas-industri-otomotif-dengan-wartawan