Cara Mudah Bayar Tagihan Listrik PLN melalui Aplikasi BRImo
16-November-24, 18:15Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Cara bayar tagihan listrik PLN dapat dilakukan melalui berbagai kanal pembayaran. Bagi nasabah BRI, bayar tagihan listrik bisa melalui aplikasi BRImo.
BRImo adalah aplikasi mobile banking dan keuangan digital dari Bank Rakyat Indonesia (BRI). BRImo berbasis internet dan memungkinkan pengguna untuk mengakses berbagai layanan perbankan secara online melalui smartphone.
Seperti diketahui, batas maksimal tagihan listrik pascabayar PLN adalah tanggal 20 setiap bulannya. Artinya pelanggan harus membayar tagihan sebalum tanggal tersebut.
Bagi pelanggan yang terlambat membayar tagihan listrik, nantinya akan dikenakan denda hingga pemutusan akses listrik oleh PLN.
Lalu, bagaimana cara bayar tagihan listrik PLN melalui aplikasi BRImo?
Untuk membayar tagihan listrik, pastikan Anda sudah mengetahui ID Pelanggan atau Nomor Meter.
ID Pelanggan bisa Anda ketahui melalui struk tagihan jika sebelumnya pernah melakukan pembayaran listrik PLN.
Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan informasi ID Pelanggan menggunakan meteran PLN. Biasanya 11-12 digit nomor pelanggan bisa ditemui di bawah barcode.
Pilihan lainnya, Anda bisa bertanya ke petugas PLN di kantor terdekat. Sebelum itu, pastikan sudah mengetahui beberapa informasi seperti pemilik rekening listrik dan alamat lengkap pelanggan PLN.
Cara bayar tagihan listrik PLN di aplikasi BRImo
Dilansir dari laman resmi BRI, berikut langkah-langkah atau cara bayar tagihan listrik melalui aplikasi BRImo:
- Buka aplikasi BRImo.
- Login dengan username dan password. Anda juga bisa login menggunakan fingerprint atau sidik jari.
- Selanjutnya, pada menu halaman utama pilih menu “Lainnya”.
- Setelah itu cari pada bagian “Tagihan” dan pilih menu “Listrik”.
- Pilih “Tambahan Transaksi Baru”.
- Kemudian pilih jenis produk listrik pascabayar yaitu “Tagihan Listrik”
- Masukan No.Meter / ID Pelanggan atau scan barcode pada meteran listrik Anda.
- Pilih “Lanjutkan”. Pastikan untuk memeriksa kembali informasi tagihan apakah sudah benar.
- Lanjutkan pembayaran.
- Anda sudah berhasil melakukan pembayaran listrik online menggunakan aplikasi BRImo.
Cara daftar dan buat akun BRImo
Ada beberapa langkah untuk cara membuat akun BRImo tanpa harus ke bank. Bagi yang belum memiliki rekening BRI, berikut langkah mudah daftar BRImo melalui HP:
- Download aplikasi BRImo
- Pilih "Buka Punya Akun" lalu "Buka Rekening"
- Pilih produk tabungan BRI dan kantor BRI yang mengelola rekening
- Foto e-KTP dan Isi data utama
- Verifikasi data dan kode verifikasi dikirim ke HP
- Rekam video, foto selfie KTP, foto NPWP dan isi data diri
- Verfikasi tandatangan digital melalui kode token di sms
- Konfirmasi dan lakukan setoran awal ke nomor BRIVA (Virtual Account)
- Notifikasi rekening terbentuk melalui email
- Buat username, password, dan PIN untuk akun BRImo (Internet Banking)
- Rekening digital kamu telah aktif dan dapat digunakan untuk transaksi finansial di BRImo
Adapun cara daftar BRImo bagi yang sudah memiliki rekening BRI yakni sebagai berikut:
- Download aplikasi BRImo
- Buka BRImo dan klik "Belum Punya Akun" lalu "Daftar"
- Masukkan data diri untuk verifikasi
- Klik link yang ada di SMS lalu masukan OTP dari email yang dikirim
- Lakukan 8 detik perekaman wajah
- Tunggu proses lalu masukan OTP untuk verifikasi
- Buat Username & Password untuk login lalu login
- Registrasi sukses ! Anda sudah bisa bertransaksi menggunakan BRImo.
Nah, itulah informasi seputar cara bayar tagihan listrik PLN menggunakan BRImo. Cukup mudah bukan?