Rangkuman Materi Seni Tari Kelas 11 SMA K Merdeka, Evaluasi Pelaksanaan Pertunjukan Tari Tradisi

Seperti yang dilansir media nasional yang dikutip oleh kumpulan berita terkini -  Berikut ini adalah rangkuman materi Seni Tari Kurikulum Merdeka untuk Kelas 11 SMA / SMK sederajat pembelajaran 2 Evaluasi Proses Pelaksanaan Pertunjukan Tari Tradisi.

Adapun garis besar materi yang dibahas adalah tentang Evaluasi Proses Pelaksanaan Pertunjukan Tari Tradisi.

Siswa dapat memanfaatkan rangkuman materi Seni Tari sebagai bahan belajar di sekolah dan di rumah.

Berikut ada juga link download materi Seni Tari Kurikulum Merdeka untuk Kelas 11 SMA / SMK semester 1 hingga 2.

Inilah rangkuman materi Seni Tari Kurikulum Merdeka untuk  Kelas 11 SMA / SMK sederajat pembelajaran 2 Evaluasi Proses Pelaksanaan Pertunjukan Tari Tradisi:

Materi yang akan dipelajari pada pertemuan ke dua di unit 4 ini adalah evaluasi proses pelaksanaan pertunjukan tari tradisi yang dikelola sesuai prinsip manajemen pertunjukan tari.

• Rangkuman Materi Seni Tari Kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka, Pelaksanaan Pertunjukan Tari Tradisional

Evaluasi Proses Pelaksanaan Pertunjukan Tari Tradisi

Proses pertunjukan tari tradisi yang sudah disusun perlu di evaluasi terlebih dulu sebelum dilaksanakan. Evaluasi tidak hanya dilakukan pada akhir pertunjukan tetapi juga perlu dilakukan di sebelum pertunjukan dilaksanakan.

Tujuan evaluasi untuk mencermati setiap langkah kegiatan agar jika ada yang kurang tepat segera dibenahi sebelum pelaksanaan pertunjukan. Evaluasi yang dilaksanakan selama proses disebut evaluasi proses. Evaluasi yang dilaksanakan setelah pertunjukan selesai disebut evaluasi hasil. Evaluasi hasil digunakan untuk mengukur keberhasilan pertunjukan tersebut.

Pada evaluasi proses, guru berperan sebagai pembimbing melakukan pengamatan setiap detil proses sampai pertunjukan siap dilaksanakan.

Guru memberikan catatan-catatan pada setiap elemen pertunjukan tari yang ditujukan kepada setiap anggota panitia meliputi cara kerja, kekompakan kerja, kedisiplinan dan kerjasama masing-masing anggota panitia.

• Rangkuman Materi Seni Tari Kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka, Rancangan Proposal Pertunjukan Karya Tari

Evaluasi proses dilakukan untuk mengetahui kekurangan dan kelebihan, hambatan dan dorongan, serta cara mengatasi hambatan dan persoalan-persoalan yang muncul pada setiap seksi kegiatan. Selain itu, evaluasi proses dilaksanakan serta untuk mengetahui kondisi keuangan pada kegiatan tersebut.

Hasil evaluasi dapat digunakan sebagai pedoman untuk pelaksanaan kegiatan serupa pada masa yang akan datang.Selain memiliki tujuan, evaluasi juga memiliki manfaat yaitu memberikan umpan balik bagi panitia maupun pihak lain selain sebagai tolak ukur atas keberhasilan suatu kegiatan.

Selengkapnya materi  Seni  Tari Kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka Semester ganjil dan genap adalah:

https://pontianak.tribunnews.com/2024/07/13/rangkuman-materi-seni-tari-kelas-11-sma-k-merdeka-evaluasi-pelaksanaan-pertunjukan-tari-tradisi