Rifda ke Kejuaraan Dunia Senam 2023 seusai tampil ciamik di Singapura
15-November-24, 20:17
Dikutip oleh kumpulan berita terkini dari media nasional Indonesia - Pesenam putri Indonesia Rifda Irfanaluthfi memastikan diri lolos ke Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2023 yang dijadwalkan bergulir di Antwerp, Belgia pada 30 September-8 Oktober.
Atlet 23 tahun itu memastikan diri melaju ke ajang yang menjadi kualifikasi Olimpiade XXXIII/2024 di Paris, Prancis tersebut setelah tampil apik pada Kejuaraan Asia Senam Artistik 2023 di OCBC Arena, Kallang, Singapura, 10-18 Juni.
Rifda berhasil menempati peringkat keenam untuk all-around dengan mengoleksi 51,298 poin. Hasil tersebut cukup membuatnya lolos kualifikasi ke Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2023 di Belgia.
"Dari hasil Asian Artistic Gymnastics Championships 2203 di Singapura, bersyukur Rifda memberikan performa terbaiknya dengan total nilai 51,298 maka Rifda menduduki peringkat keenam all-around," kata Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Senam Indonesia (PB Persani) Ita Yuliati kepada ANTARA via telepon di Jakarta, Sabtu.
Ita mengungkapkan misi Rifda turun di Kejuaraan Asia 2023 memang bukan meraih medali, melainkan mengamankan tiket menuju Kejuaraan Dunia 2023 di Belgia, yang merupakan ajang kualifikasi Olimpiade 2024.
Rifda menempati peringkat keenam di bawah Qiyuan Qiu (China/54,932 poin), Qingying Zhang (China/53,965 poin), Solyi Shin (Korea Selatan/53,499 poin, Xinyi Zhang (China/52,664 poin), dan Yunseo Lee (Korea Selatan/52,056 poin).
Sementara yang lolos ke Kejuaraan Dunia 2023 hasil dari Kejuaraan Asia di Singapura secara keseluruhan ada delapan atlet.
Selain Rifda, ada Aleah Finnegan (Filipina), Milka Gehani Elpitiya Badalge Dona (Sri Lanka), Dildora Aripova (Uzbekistan), Aida Bauyrzhanova (Kazakhstan), Nadine Joy Nathan (Singapura), Kylee Ann Kvamme (Filipina), dan Emma Yap (Singapura).
"Jadi Rifda peringkat keenam hasil keseluruhan di Kejuaraan Asia. China dan Korea Selatan secara tim sudah masuk (kualifikasi Kejuaraan Dunia), maka Rifda naik dan pesenam lainnya juga demikian. Mereka lolos," ujar Ita menambahkan.
Ita mengapresiasi penampilan Rifda di Singapura. Rifda berhasil lolos kualifikasi all-round dilanjutkan dengan lolos ke final pada nomor palang bertingkat (uneven bars) dan kuda-kuda lompat (vault).
Peraih medali perak Asian Games XVIII/2018 Jakarta-Palembang nomor senam lantai itu menempati peringkat kelima di final nomor palang bertingkat dengan nilai 12,633 poin dan kuda-kuda lompat dengan 12,967 poin.
"Yang kami kejar itu all-around. Semua yang ikut di Kejuaraan Asia juga bukan mengejar medalinya, tetapi untuk bisa lolos ke Kejuaraan Dunia 2023. Sebab, penting untuk nantinya mendapatkan tiket Olimpiade Paris," kata Ita.
Peluang Rifda untuk ke Olimpiade 2024, lanjut Ita, sangat terbuka. Untuk itu, dia meminta doa dan dukungan semua pihak agar impian pesenam Indonesia tampil di pesta olahraga terbesar di dunia itu dapat terwujud.
https://m.antaranews.com/berita/3593628/rifda-ke-kejuaraan-dunia-senam-2023-seusai-tampil-ciamik-di-singapura