Polisi Pastikan Mobil Ketua Relawan Gibran Sulsel Rusak Bukan Ditembak
15-November-24, 19:39Polisi pastikan mobil Ketua Relawan Prabowo-Gibran Sulawesi Selatan, Jabal Nur yang rusak di bagian kaca belakang bukan karena akibat tembakan senjata api, tapi diduga ketapel kelereng .
"Kerusakannya itu ada menggunakan kayak kelereng. Besar dia. Jadi bukan proyektil. Tapi semacam kelereng. Kayak kelereng," kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana, Selasa (16/1).
Komang menegaskan dalam peristiwa perusakan mobil Ketua Relawan Prabowo-Gibran dan juga caleg DPR RI dari PAN, Jabal Nur itu juga tidak ada kaitannya dengan momentum politik 2024.
"Tidak ada hubungannya itu. Motifnya masih dan pelakunya masih kita selidiki," ungkapnya.
Komang menerangkan mobil tersebut tidak pernah digunakan Jabal Nur di Bantaeng, karena digunakan adiknya yang sudah diberikan sekitar 16 tahun lalu.
"Itu juga bukan mobil yang digunakan oleh caleg, tapi mobil yang digunakan oleh adiknya yang sudah dikasihkan sudah lama tahun 2008," katanya.
Kabid Humas Polda Sulsel meminta kepada para politisi yang ikut bertarung pada momentum Pemilu agar tidak sembarangan menggunakan kata teror.
"Memang kawan-kawan politik gunakan itu (teror) tapi tidak ada itu. Makanya saya bilang tidak penembakan, yang ada perusakan. Karena kan di Bantaeng, banyak menggunakan katapel. Pada waktu katapel dilepaskan dan jatuh, gaya gravitasi kan besar dia," ujar Komang.