Widiasih Incar Paralimpiade 2028 Usai Terganjal Cedera di Paris

Paris, Dikutip oleh kumpulan berita terkini dari media nasional Indonesia --

Atlet para powerlifting Indonesia, Ni Nengah Widiasih , bertekad meraih prestasi di Paralimpiade 2028 Los Angeles setelah terganjal cedera dalam Paralimpiade 2024 Paris .

Ni Nengah tampil cemerlang di Paralimpiade Paris 2024 dengan meraih peringkat kelima pada final angkat besi kelas 41kg putri di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Rabu (4/9).

"Kali ini saya belum bisa jadi bagian membawa pulang medali dan semoga nanti jika Tuhan mengizinkan Paralimpiade selanjutnya saya bisa bawa pulang lagi medali untuk Indonesia," kata Widiasih di Paris, Sabtu (7/9).

Lifter 31 tahun itu mengalami cedera parah di bagian bahu. Karenanya, Ni Nengah Widiasih mengaku hal tersebut jadi salah satu ganjalan mengangkat beban lebih berat di Paralimpiade 2024.

Saat tampil di kelas 41kg Paralimpiade 2024, Ni Nengah tidak bisa mengangkat beban yang leboh berat karena tak ingin risiko cedera semakin parah.

Saat ini Widiasih memilih melakukan pemulihan kurang lebih dua hingga tiga bulan. Rencana itu ia lakukan agar saat kembali naik ke panggung, angkatannya bakal jauh lebih baik.

"Yang pasti saya mau recovery cedera dulu karena mau dipaksa kayak apapun tidak bisa, justru akan semakin parah jadi saya mau take time recovery dua hingga tiga bulan biar comeback lebih baik. Kalau dipaksakan itu mentok di situ, naik hanya sedikit tapi bisa lebih anjlok," ucapnya.

Selain pemulihan di sasana, Ni Nengah juga berencana pulang ke kampung halamannya di Bali. Ia menganggap berkumpul dengan keluarga akan mengembalikan semangatnya sebagai atlet.

"Saya ingin menghabiskan waktu dengan keluarga karena saya jarang sekali kumpul dengan mereka. Pelatnas [NPC Indonesia] di Solo membuat saya berbulan-bulan di Solo. Pulang ke Bali itu hanya tiga hari sampai satu minggu terus kembali [ke Solo] lagi," kata dia.

https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20240908074538-178-1142171/widiasih-incar-paralimpiade-2028-usai-terganjal-cedera-di-paris