Diterpa Angin Kencang, Atap Rumah Warga di Sikka Ambruk

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Sebuah rumah di RT 03/01 Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT), diterjang angin kencang, Selasa (29/8/2023).

Akibatnya sebagian atap rumah roboh tersapu angin, empat tiang penyangga patah.

"Kejadiannya tadi siang sekitar pukul 13.00 Wita," ujar perwakilan Satuan Tugas (Satgas) Tagana Sikka Tens Keytimu di Maumere, Selasa.

Keytimu menerangkan rumah tersebut dihuni sebuah keluarga yang beranggotakan empat orang.

Mereka adalah, suami BL (54), istri KL (47), dan kedua anaknya, LL (19) dan SL (13). Saat ini, BL sedang menderita sakit stroke.

Saat kejadian Keempatnya sedang berada dalam rumah. Mereka kaget ketika angin kencang tiba-tiba menerjang atap rumah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Keytimu menambahkan lurah, Banbinsa, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sikka, dan Satgas Tagana, telah melakukan pengambilan data dan melihat langsung kondisi korban.

"Kita sudah lakukan pendataan, selanjutnya menunggu arahan dari pimpinan," pungkasnya.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG ) mengimbau warga tetap waspada, mengingat angin kencang dan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) berpotensi terjadi di sejumlah wilayah di NTT.

https://regional.kompas.com/read/2023/08/29/204904078/diterpa-angin-kencang-atap-rumah-warga-di-sikka-ambruk