Bootcamp BJYT 2024, Membangun Mental dan Fisik Atlet Muda

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Sebanyak 35 atlet lari mengikuti Bootcamp Bank Jateng Young Talent (BJYT) 2024 yang berlangsung selama empat hari di Solo, Jawa Tengah.

Kegiatan ini dimulai pada Senin (14/10/2024) dan akan berakhir pada Kamis (17/10/2024).

Bootcamp ini digelar oleh Harian Kompas dan Bank Jateng bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jateng.

Vanya Valeria dari Creative Team Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 mengatakan, meskipun jumlah peserta yang mendaftar mencapai 130 orang, hanya 35 yang dinyatakan lolos untuk mengikuti ajang ini.

Syarat ikut ajang ini adalah peserta berusia 15-18 tahun, tergabung dalam klub atletik yang berasal dari seluruh daerah di Indonesia, memiliki pelatih dalam proses pelatihan, dan pernah mengikuti kompetisi minimal setingkat daerah.

"Memang ada beberapa anggota yang talent yang sudah pernah mengikuti tahun lalu dan juga mengikuti tahun ini karena umurnya masih cukup di 15-18 tahun," kata Vanya, saat ditemui di Solo, Jawa Tengah, Selasa (15/10/2024).

Peserta bootcamp BJYT 2024 berasal dari berbagai daerah, termasuk Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Jawa Tengah, dan Tanjung Pinang.

Vanya menambahkan, tahun ini merupakan tahun ketiga pelaksanaan ajang BJYT, dan bootcamp kali ini berbeda dari tahun sebelumnya.

Selain pembekalan fisik, para atlet juga mendapatkan pelatihan dari para mentor di bidang public speaking, psikologi olahraga, dan medis olahraga.

"Karena kalau kami lihat, tidak semua atlet yang menang atau atlet nasional memiliki kemampuan public speaking yang baik. Makanya, kami merasa penting untuk membekali para atlet muda ini," kata Vanya.

Ia juga menekankan pentingnya mental, baik mental kemenangan maupun mental menghadapi kekalahan, untuk kehidupan mereka di masa depan.

Kehadiran atlet nasional menjadi daya tarik

Bootcamp BJYT 2024 kali ini juga istimewa karena akan dihadiri oleh atlet pelari nasional Odekta Elvina Naibaho.

Odekta diundang untuk memberikan semangat kepada para peserta.

"Yang spesial dari tahun ini adalah mereka memiliki papan mimpi. Tahun lalu, mereka menuliskan siapa idola mereka, dan tahun ini salah satu idola mereka, Odekta Elvina Naibaho, akan hadir di bootcamp ini sebagai kejutan," ungkap Vanya.

Harapan dari ajang ini adalah untuk melahirkan atlet muda berprestasi di tingkat nasional dan internasional.

https://regional.kompas.com/read/2024/10/15/144020078/bootcamp-bjyt-2024-membangun-mental-dan-fisik-atlet-muda