5 Hari TPA Bakung Terbakar, Asap Makin Tebal dan Bara Api Belum Padam

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung, Bandar Lampung masih menyebabkan kepulan asap tebal.

Hingga Selasa (17/10/2023) diperkirakan lebih dari 5 hektar lahan di TPA Bakung terbakar sejak Jumat (13/10/2023) sore.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bandar Lampung Anthoni Irawan mengklaim kebakaran mulai bisa diatasi dengan padamnya beberapa titik api.

Namun, karena yang terbakar tidak hanya bagian permukaan saja, diduga masih ada bara api tersisa di lapisan bawah.

"Baranya ini ada di lapisan bawah, bukan permukaan, jadi ya menimbulkan asap," kata Anthoni di lokasi, Selasa (17/10/2023) siang.

Dia menambahkan wilayah TPA Bakung memiliki kesulitan untuk suplai air, sehingga untuk pemadaman mengerahkan 3 unit mobil tanki Dinas Damkar, 4 unit milik Dinas Lingkungan Hidup, dan BPBD 2 unit.

Sementara itu, Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polresta Bandar Lampung Komisaris Polisi (Kompol) David Jeckson mengatakan untuk membantu pemadaman pihaknya mengerahkan 1 unit water cannon.

"Kita kerahkan satu unit kendaraan water cannon untuk membantu proses pemadaman," katanya.

Diberitakan sebelumnya, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung, Bandar Lampung terbakar. Kebakaran belum padam sejak Jumat (13/10/2023) sore.

Kabut asap juga mulai "mengepung" Kota Bandar Lampung setelah kebakaran terjadi selama empat hari di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung.

Pantauan salah satu media nasional sebelumnya, yang dikutip oleh kumpulan berita terkini di wilayah dataran tinggi Kemiling, sejak Minggu (15/10/2023), kepulan asap terlihat dari arah TPA Bakung di daerah Teluk Betung Barat.

https://regional.kompas.com/read/2023/10/17/151937178/5-hari-tpa-bakung-terbakar-asap-makin-tebal-dan-bara-api-belum-padam