Aksi Heroik Babinsa Jadi Negosiator Saat Bocah Disandera di Pospol Pejaten

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Ada sosok heroik di balik penyelamatan S (4), bocah perempuan yang disandera oleh pria berinisial IJ (54) di pos polisi (pospol) The Park Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (28/10/2024).

Babinsa Jati Padang dari Koramil 03 Pasar Minggu bernama Serda Wahyu Hidayat menjadi salah satu negosiator dalam penyelamatan sandera tersebut.

Wahyu pertama kali mendapatkan laporan dari seorang warga Jati Padang melalui WhatsApp tentang adanya penyanderaan seorang bocah.

Menurut laporan, tempat kejadian perkara (TKP) pertama berada di Mal The Park Pejaten.

Wahyu yang saat itu tengah berbincang dengan salah satu warga langsung meluncur ke TKP.

Hanya saja, setibanya dia The Park Pejaten, IJ telah membawa S ke bekas pospol yang lokasinya di seberang pusat perbelanjaan itu.

Di area kamar mandi bekas pospol tersebut, IJ menyandera S sambil mengalungkan sebilah pisau pada leher korban.

S hanya bisa menangis saat IJ memeluk dan mencengkeramnya dengan erat dalam kondisi nyawa tengah terancam.

Pada pagi menuju siang hari itu, sejumlah warga dan pengguna jalan telah mengerubungi Pospol The Park Pejaten.

Sebab, beberapa petugas keamanan sempat mengejar dari Mal The Park Pejaten hingga berakhir pada Pospol tersebut.

Awalnya, Wahyu sangat khawatir dengan S. Dia tidak berani mendekatkan diri ke dekat pintu pospol tersebut.

Pasalnya, satu kesalahan dalam mengambil keputusan bisa menentukan nyawa korban yang tengah berada di ujung tanduk.

Hanya saja, pelaku memberikan atensi yang lebih terhadap kehadiran Wahyu.

Dia mau membuka komunikasi dengan pria yang saat itu mengenakan pakaian loreng-loreng hijau.

Bahkan, pelaku sempat memberikan sikap hormat seperti menghormati bendera Merah Putih kepada Wahyu.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/10/29/04550011/aksi-heroik-babinsa-jadi-negosiator-saat-bocah-disandera-di-pospol