Segini Harga Terbaru Mobil Hyundai Stargazer di Tahun 2024

MOBIL Stargazer, MPV terbaru dari Hyundai, kembali hadir dengan segudang varian dan spesifikasi memikat di 2024. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut kembali menjadikan Indonesia sebagai konsumen favoritnya untuk pasaran mobil saat ini.

Mobil ini mengklaim menjadi standar baru mobil keluarga dengan kenyamanan dan fitur berkelas. Hyundai Stargazer juga memberikan ruang luas untuk kebersamaan. Dengan kelegaan interior yang ditawarkan, wajar jika banyak yang mengulik harga dan kelebihan mobil ini.

Kelebihan Hyundai Stargazer

Mesin Bertenaga

Hyundai Stargazer 2024 menawarkan dua pilihan mesin bensin berkapasitas 1497 cc. Kedua mesin tersebut memberikan kombinasi efisiensi bahan bakar dan performa yang andal. Konsumen dapat memilih antara transmisi manual atau iVT, tergantung pada preferensi dan kebutuhan mereka.

Desain MPV 7-Seater yang Luas dan Nyaman

Sebagai MPV 7-seater, Hyundai Stargazer menawarkan kenyamanan dan fleksibilitas bagi keluarga atau kelompok yang selalu bergerak. Dengan dimensi panjang 4460 mm, lebar 1780 mm, dan wheelbase 2780 mm, Stargazer dirancang untuk memberikan ruang yang optimal bagi penumpangnya.

Beragam Varian

Dengan 6 varian yang tersedia, konsumen dapat memilih sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka. Varian tertinggi, Stargazer Prime IVT, menampilkan mesin bensin 1497 cc yang menghasilkan tenaga maksimal 113 hp dan torsi puncak 144 Nm. Transmisi Variable Speed iVT memberikan pengalaman berkendara yang mulus dan responsif.

https://otomotif.okezone.com/read/2024/01/02/52/2948496/segini-harga-terbaru-mobil-hyundai-stargazer-di-tahun-2024