Kobbie Mainoo Usai Jadi Pahlawan Kemenangan MU: Ini Seperti Mimpi
14-November-24, 16:47Pemain Manchester United Kobbie Mainoo mengaku merasa seperti mimpi bisa menjadi pahlawan Setan Merah yang menang dramatis 4-3 atas Wolverhampton, Jumat (2/2) dini hari WIB.
Man Utd menang dengan cara yang dramatis di Stadion Molineux. MU sempat unggul meyakinkan di babak pertama dan hingga pertengahan babak kedua, namun Wolves nyaris mengubur harapan tiga poin ketika Pedro Neto mencetak gol penyeimbang di injury time hingga skor jadi 3-3.
Namun tak lama kemudian, Kobbie Mainoo jadi penentu kemenangan lewat tendangan melengkung ke pojok kanan gawang. The Red Devils kembali ke jalur kemenangan usai dua laga sebelumnya tanpa poin penuh.
"Ini mimpi yang jadi kenyataan. [Stadion Molineux] adalah tempat yang sulit dan mereka tampil baik di kandang. Karena itu kami harus memperjuangkan kemenangan," kata Mainoo dikutip dari TNT Sport.
"Anda tahu, saya masih tidak menyangka dan mengira saya masih bermimpi. Saya butuh waktu untuk menyadari hal ini," ujar Mainoo menambahkan.
Gelandang 18 tahun itu jadi salah satu pemegang peran penting lini tengah Man Utd musim ini. Menyusul kondisi Casemiro dan Christian Eriksen yang tidak konsisten, Mainoo jadi pembuka harapan dengan performa yang impresif.
"Tentu rasanya mengesankan bisa bermain di Premier League untuk klub masa kecil saya. Sekarang saya ingin terus tampil baik di setiap pertandingan kemudian memenangkan lebih banyak laga dan meraih momen kejayaan di sini," ucap Mainoo.
Saat ini Man Utd berada di peringkat ketujuh klasemen sementara Liga Inggris dengan 35 poin. Dari 22 pertandingan, mereka membukukan 11 kemenangan, dua hasil imbang dan sembilan kekalahan.
Man Utd terpaut delapan angka dari zona Liga Champions yang saat ini diduduki Tottenham Hotspur di urutan kelima. Sedangkan Liverpool masih jadi pemimpin klasemen sementara dengan 51 poin.