Mengalami Pendarahan, 1 Jemaah Haji Asal Semarang Gagal Berangkat
14-November-24, 15:27Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Satu calon jemaah haji asal Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) bernama Sukasih Handayani terpaksa gagal berangkat karena mengalami pendarahan.
Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kota Semarang, Ahmad Farid mengatakan, penundaan keberangkatan tersebut karena yang bersangkutan pendarahan lambung.
"Betul, mengundurkan diri," jelas Farid saat dikonfirmasi salah satu media nasional, sesuai yang dikompilasi kumpulan berita terkini Selasa (21/5/2024).
Dia menjelaskan, perempuan yang berasal dari Kelurahan Mangunharjo, Kota Semarang itu awalnya masuk kelompok terbang (kloter) 45 KBIH NU.
"Dia menunda tahun depan," kata dia.
Untuk menghindari kejadian yang tak diinginkan, maka jemaah haji tersebut keberangkatannya ditunda hingga kondisinya membaik.
"Tidak ada yang menggantikan," terangnya.
Sementara itu, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Kota Semarang, Mawardi mengatakan, sebanyak 1.956 jemaah haji akan berangkat dari Kota Semarang.
"Total jemaah haji insyaallah yang berangkat 1.956 orang," kata dia.
Untuk jemaah haji yang berangkat dari Kota Semarang paling tua umur 94 tahun dan paling muda umur 18 tahun.
"Prioritas haji yang diberangkatkan untuk lansia 56 tahun ke atas," terang Mawardi.
Jemaah haji dari Kota Semarang dijadwalkan berangkat mulai 22 Mei 2024 sekitar pukul 14.00 WIB sudah masuk asrama haji di Islamic Center Manyaran, Kota Semarang.
"Itu kloter 42 gabugan dengan Kendal. Berangkat dari Islamic Center," ujar dia.