Tol Bocimi Seksi 2 Resmi Bertarif mulai Sabtu Besok

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 2 Cigombong-Cibadak bakal tak bisa lagi dilintasi secara gratis oleh masyarakat.

Pasalnya, tarif tol untuk ruas sepanjang 11,90 km tersebut mulai berlaku pada Sabtu (12/10/2024) dini hari nanti.

Informasi itu berdasarkan unggahan akun Instagram PT Trans Jabar Tol (TJT) pada Kamis (10/10/2024).

"Pada tangal 12 Oktober pukul 00.00 WIB akan diberlakukan penyesuaian Tarif Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 Cigombong-Cibadak berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 1661/KPTS/M/2024," tulisnya.

Dengan adanya penerapan tarif ini, masa pengenalan dan sosialisasi yang dilakukan sejak 6 Agustus 2023 telah berakhir.

Berikut rincian tarif Tol Bocimi Seksi 2 Cigombong-Cibadak:

  • GT Caringin Utama-GT Caringin = Gol I Rp 19.000; Gol II & III Rp 28.000; Gol IV & V Rp 37.500
  • GT Caringin Utama-GT Cigombong = Gol I Rp 19.000; Gol II & III Rp 28.000; Gol IV & V Rp 37.500
  • GT Caringin Utama-GT Parungkuda = Gol I Rp 36.000; Gol II & III Rp 53.000; Gol IV & V Rp 71.000
  • GT Caringin-GT Cigombong = Gol I Rp 19.000; Gol II & III Rp 28.000; Gol IV & V Rp 37.500
  • GT Caringin-GT Caringin Utama = Gol I Rp 19.000; Gol II & III Rp 28.000; Gol IV & V Rp 37.500
  • GT Caringin-GT Parungkuda = Gol I Rp 36.000; Gol II & III Rp 53.000; Gol IV & V Rp 71.500
  • GT Cigombong-GT Caringin Utama = Gol I Rp 19.000; Gol II & III Rp 28.000; Gol IV & V Rp 37.500
  • GT Cigombong-GT Caringin = Gol I Rp 19.000; Gol II & III Rp 28.000; Gol IV & V Rp 37.500
  • GT Cigombong-GT Parungkuda = Gol I Rp 17.000; Gol II & III Rp 25.000; Gol IV & V Rp 33.500
  • GT Parungkuda-GT Caringin Utama = Gol I Rp 36.000; Gol II & III Rp 53.000; Gol IV & V Rp 71.500
  • GT Parungkuda-GT Caringin = Gol I Rp 36.000; Gol II & III Rp 53.000; Gol IV & V Rp 71.000
  • GT Parungkuda-GT Cigombong = Gol I Rp 17.000; Gol II & III Rp 25.000; Gol IV & V Rp 33.500.

Seperti diketahui, ruas Cigombong-Cibadak baru kembali dioperasikan tanpa tarif pada Selasa (24/9/2024) setelah sebelumnya ditutup untuk penanganan permanen pasca longsor di Km 64+600 dan Km 66+200.

https://www.kompas.com/properti/read/2024/10/11/053000021/tol-bocimi-seksi-2-resmi-bertarif-mulai-sabtu-besok