Cara Arema FC Poles Fisik Pemain untuk 4 Laga Tandang Mendatang di Liga 1
09-November-24, 18:18Seperti yang dilansir media nasional yang dikutip oleh kumpulan berita terkini, MALANG-Ada alasan tersendiri kenapa Arema FC melakukan latihan fisik memanfaatkan jeda waktu di kompetisi Liga 1 2024/2025.
Tim pelatih Arema FC memutuskan untuk menggenjot fisik pemain di Pantai Ngantep Kabupaten Malang pada Senin kemarin (2/9/2024).
Fisik menjadi fokus utama dari Arema FC, setelah melihat jadwal Arema FC di empat pertandingan mendatang.
Di mana Arema FC dijadwalkan akan menjalani laga tandang mulai pekan keempat sampai ketujuh.
Kondisi tersebut diprediksi cukup menguras tenaga pemain.
Apalagi pada pekan keempat nanti, Arema FC harus bertandang ke Gianyar menghadapi Bali United pada 11 September 2024.
Lalu tiga hari berselang, anak asuhan Joel Cornelli ini harus terbang lagi ke Balikpapan untuk menghadapi PSM Makassar.
"Ya latihan fisik ini kan sebagai persiapan kami untuk menghadapi partai tandang,"
"Selanjutnya kami akan lawan Bali, jadi fisik pemain harus ditingkatkan," kata asisten pelatih Arema FC, Kuncoro.
Di laga menghadapi PSM Makassar nanti, sebenarnya Arema FC bertindak sebagai tuan rumah.
Hanya saja, proses perbaikan kualitas rumput di Stadion Soepriadi Blitar yang menjadi kandang Arema FC belum juga rampung.
Kondisi ini membuat PT LIB selaku operator Liga 1 memutuskan, untuk laga Arema FC Vs PSM Makassar digelar di Stadion Batakan Balikpapan.
Artinya, PSM Makassar yang nantinya bertindak sebagai tuan rumah.