Profil Melli Darsa, Pengacara yang Dampingi Sespri Iriana Jokowi Maju Pilkada Kota Bogor 2024

Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Melli Nuraini Darsa ikut berkontestasi pada Pilkada Kota Bogor 2024 sebagai bakal calon wakil wali kota Bogor.

Melli mendampingi sekretaris pribadi Iriana Jokowi, Sendi Fardiansyah untuk maju sebagai bakal calon wali kota.

Pasangan ini mendaftarkan diri ke Komisi Pemiluhan Umum (KPU) Kota Bogor pada hari ketiga pendaftaran, Kamis (29/8/2024).

Sendi Fardiansyah dan Melli Darsa diusung oleh Partai Nasdem, Partai Golkar, dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Berdasarkan data yang dihimpun salah satu media nasional, sesuai yang dikompilasi kumpulan berita terkini Melli Darsa lahir di Bogor pada 19 September 1966.

Karier

Melli Darsa adalah seorang pengacara & politikus dari Partai Golkar.

Melli telah berkutat menjadi seorang lawyer dengan karier hukum selama 33 tahun per Februari 2023.

Melli tercatat sebagai pendiri sekaligus senior partner dari firma hukum, PwC Legal Indonesia d/h Melli Darsa & Co, Advocates & Legal Consultants (MDC).

Tak hanya itu Melli juga termasuk dalam bagian anggota jaringan global Pricewaterhouse Coopers (PwC) dan di bawah kepemimpinannya, Melli memimpin PwC Indonesia sebagai Legal Service Leader.

Pendidikan

Melli menempuh pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Indonesia pada tahun 1985 - 1989.

Selepas kuliah di Universitas Indonesia, ia melanjutkan studinya di Harvard Law School, Cambridge, Amerika Serikat tahun 1993 - 1994.

Pengalaman berorganisasi

Di samping karier hukumnya, Melli Darsa juga dikenal aktif dalam berbagai organisasi, baik nasional maupun internasional, antara lain:

  • Presiden Harvard Club of Indonesia tahun 2022 - 2024;
  • Ketua DPD Pengajian Al Hidayah Kota Bogor, 2020 - 2025;
  • Anggota Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia, 2021 - 2026;
  • Regional Director Harvard Alumni Association, 2020-2022;
  • Wakil Ketua Umum Kordinator Bid. Hubungan Eksternal, Himpunan Konsultan Hukum Pasar Modal, 2018-2021;
  • Wakil Ketua Umum KADIN Bidang Hukum dan Regulasi, periode 2015 - 2021;
  • Salah satu Wakil Ketua Dewan Pakar Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI).

Pilkada 2024

Pada Pilkada 2024, bersama dengan Sendi Fardiansyah, ia mengusung visi mewujudkan Kota Bogor yang bahagia.

Pasangan ini juga menawarkan empat misi yang meliputi peningkatan ekonomi hingga pelayanan publik.

Berikut empat misi Sendi-Melli pada Pilkada 2024:

  • Mewujudkan sumber daya manusia yang tangguh dan berdaya saing;
  • Mewujudkan ekonomi masyarakat yang produktif dan inklusif;
  • Membangun Kota Bogor dengan adil dan merata;
  • Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan pelayanan publik yang prima.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/09/05/05352701/profil-melli-darsa-pengacara-yang-dampingi-sespri-iriana-jokowi-maju