Eugene Panji Siap Jadi Orangtua Asuh Anak yang Kehilangan Keluarga di Palu-Donggala
22-September-24, 00:26Laporan kumpulan berita terkini dari berbagai media nasional - Bencana gempa yang disusul gelombang tsunami di Palu-Donggala, Sulawesi Tengah, Jumat (28/9/2018), membuat semua orang turut merasakan kesedihan yang mendalam.
Hal tersebut juga dirasakan oleh sutradara Eugene Panji. Sebagai bentuk kepedulian sesama, ia menyatakan siap untuk menjadi orangtua asuh anak-anak korban bencana yang kehilangan keluarga.
Hal tersebut ia sampaikan melalui status di Facebook pribadinya, Senin (1/10/2018).
"Kalau kalian ada info tentang anak yang kehilangan semua anggota keluarganya karena musibah di Palu atau Donggala. Kami siap menjadi orang tua angkat yang siap mencitainya dengan sepenuh hati," tulis Eugene dalam unggahan status Facebook nya.
Eugene mengaku akan berusaha untuk membuat masa depan anak-anak yang diadopsi kelak mempunyai harapan yang cerah.
Saat dihubungi via telepon, sutradara berusia 45 tahun ini mengaku tergugah untuk melakukan hal tersebut, meskipun ia tak memiliki pengalaman apa pun dengan ibu kota Sulawesi Tengah tersebut.
"Enggak punya saudara atau teman di sana, tapi pengin kasih sesuatu saja untuk Palu," ucap Eugene via telepon.
Eugene menambahkan bahwa ia bukanlah orang yang memiliki banyak materi, tapi ia akan sungguh-sungguh untuk membiayai anak-anak tersebut dengan layak.
"Kita enggak kaya tapi punya rezeki untuk berbagi," ucap sutradara film Naura & Geng Juara ini.
"Satu orang saja juga tak masalah dan dia juga bisa beri pengaruh baik untuk masa depan Palu, nanti," tambahnya.