11 Cara Memperkuat Sinyal WiFi dengan Mudah agar Internetan Lancar

3. Gunakan adaptor powerline

Jika pengguna tinggal di ruangan bertingkat dan luas, sehingga tidak dapat menempatkan router secara terpusat, solusinya supaya sinyal WiFi tetap terjangkau adalah dengan menggunakan adaptor powerline.

Untuk diketahui, adaptor powerline merupakan perangkat jaringan yang dapat menyalurkan koneksi internet melalui kabel. Pengguna bisa menghubungkan perangkat dengan kabel ethernet ke adaptor powerline untuk mendapatkan koneksi internet yang disalurkan router.

4. Ganti password dengan komposisi yang kuat

Keempat, cara memperkuat sinyal WiFi adalah mengganti password dengan komposisi yang kuat. Pastikan jaringan WiFi telah dilindungi dengan kata sandi yang kuat untuk menghindari akses yang tidak sah, yang dapat memperlambat koneksi.

5. Jauhkan router dengan perangkat elektronik lain

Gelombang mikro yang dihasilkan perangkat elektronik seperti microwave dan speaker bluetooth dapat berpotensi menimbulkan gangguan pada sinyal WiFi. Oleh karena itu, sebaiknya jauhkan router dengan perangkat elektronik agar sinyal tak terganggu.

6. Gunakan WiFi dengan frekuensi 5 GHz

Perangkat router saat ini memungkinkan pengguna memilih frekuensi operasi antara antara 2.4GHz dan 5GHz. Jika pengguna memiliki banyak barang elektronik di rumah, sinyal dari router dengan frekuensi 2,4 GHz bisa lebih mudah terganggu.

Untuk mengurangi gangguan tersebut, pengguna bisa mengatur frekuensi operasi router di 5 GHz. Pengaturan tersebut biasanya dapat dijumpai di masing-masing halaman administrator pengaturan router.

7. Pilih channel WiFi yang tidak ramai

Jika tinggal di lingkungan yang ramai seperti apartemen, perumahan, kos, dan menggunakan beberapa router untuk mengakses internet bersama, pengguna bisa memilih channel yang minim dipakai supaya tidak banyak mengalami gangguan sinyal.

Pengguna bisa menggunakan aplikasi penganalis jaringan WiFi, seperti Analyzer di Android atau WifiInfoView di Windows. Aplikasi itu dapat menganalisis sinyal WiFi terdekat dan melihat channel mana yang ramai digunakan.

8. Matikan koneksi WiFi pada perangkat yang tidak digunakan

Cara memperkuat sinyal WiFi yang berikutnya adalah dengan mematikan perangkat yang sedang tidak digunakan. Ini berguna agar bandwith tidak penuh. Semakin banyak perangkat yang terhubung ke router maka kecepatan internet di satu perangkat bakal menurun.

9. Gunakan WiFi repeater

Kesembilan, untuk memperkuat sinyal WiFi, pengguna bisa memakai perangkat tambahan WiFi repeater. Untuk diketahui, perangkat WiFi repeater dapat membantu memperluas jangkauan sinyal WiFi, terutama di area yang sulit dijangkau oleh router.

10. Restart router

Kesepuluh, pengguna bisa mencoba untuk restart router. Caranya, matikan router dengan menekan tombol power, yang biasanya berada di bagian punggung perangkat. Setelah itu, tunggu beberapa saat, kurang lebih 30 detik, lalu nyalakan kembali.

Setelah lampu indikator perangkat nyala, tunggu beberapa saat, biasanya perlu waktu sekitar 1 menit hingga lampu DSL (digital subscriber line) berkedip dengan stabil, sebagai penanda koneksi internet telah masuk dan bisa dicoba untuk digunakan.

11. Upgrade router

Kesebelas, pengguna bisa mencoba mengganti router dengan yang baru atau upgrade. Perangkat router yang sudah lama mungkin tidak mumpuni untuk menyalurkan koneksi internet dengan kecepatan tertentu. Oleh karena itu, pengguna perlu upgrade router.

Itulah beberapa cara memperkuat WiFi dengan mudah agar internetan lancar. Melalui beberapa cara di atas, pengguna dapat melakukan penanganan terhadap masalah sinyal WiFi lemah secara mandiri, sehingga bisa kembali internetan dengan lancar.

Selain dengan cara di atas, pengguna pada dasarnya juga dapat menghubungi masing-masing penyedia layanan internet (Internet Service Provider/ISP) untuk membantu menangani lebih lanjut masalah sinyal WiFi lemah.

https://tekno.kompas.com/read/2023/12/15/12150047/11-cara-memperkuat-sinyal-wifi-dengan-mudah-agar-internetan-lancar