14 Rating Drama Korea Terbaru September 2024, No Gain No Love Bergerak Naik

Ada drama Korea terbaru No Gain No Love dan Your Honor dalam Update perolehan rating drama Korea terbaru yang tayang di September 2024.

Rating memang sering dijadikan sebagai ukuran keberhasilan suatu tayangan atau program.

Semakin tinggi angka yang diraih, maka tayangan tersebut dianggap berhasil.

Berikut ini deretan rating drama Korea terbaru pada September 2024 selengkapnya.

1. No Gain No Love

No Gain No Love meraih rating 4,1 persen, angka ini lebih besar dari episode sebelumnya.

Episode sebelumnya, rating No Gain No Love sedikit naik di angka 3,9 persen dari 3,7 persen.

Drama Korea No Gain No Love meceritakan tetang seorang wanita perhitungan, Son Hae Young (Shin Min Ah) yang memalsukan pernikahannya, untuk mendapatkan kesempatan dipromosikan di kantornya.

2. Your Honor

Sementara, rating Your Honor sedikit menurun di angka 4,6 persen dari 4,7 persen.

Sebelumnya, Your Honor mencetak angka 3,7 persen lebih kecil di banding episode lalu.

Serial ini mendapatkan skor 4,3 persen setelah sebelumnya memperoleh 3,9 persen.

Drama ini bisa ditonton di saluran televisi ENA setiap Senin dan Selasa.

Serial Your Honor mengangkat kisah dua ayah yang berubah menjadi berbahaya dan kejam untuk melindungi anak-anak mereka.

3. Beauty and Mr. Romantic

Drakor Beauty and Mr Romantic mencetak skor tinggi, yakni 19,8 persen di episode terbaru.

Sedangkan sebelumnya, mereka mendapatkan rating 16,6 persen.

Adapun drakor ini merupakan drama romantis yang dibintangi Im Soo Hyang dan Ji Hyun Woo.

Drakor tersebut bercerita tentang kisah cinta lokasi antara aktris dengan asisten sutradara.

4. Love Next Door

Drama Korea terbaru Love Next Door mengalami peningkatan rating di episode terbarunya.

Mereka berhasil mencetak 6,5 persen setelah sebelumnya hanya mendapatkan rating 4 persen.

Drakor Love Next Door diketahui bercerite mengenai arsitek kenamaan Korea bernama Choi Seung-Hyo yang kembali bertemu teman masa kecilnya bernama Bae Seok Ryu.

Kisah persahabatan yang berawal dari pertemanan orang tua itu kini menjadi sebuah kisah cinta yang manis.

Drama ini dapat dinikmati setiap Sabtu dan Minggu di Netflix.

5. Romance in the House

Peningkatan juga dirasakan oleh Romance in the House.

Serial ini berhasil mendapatkan skor 4,1 persen setelah sebelumnya hanya mencetak 2,7 persen.

Drama tersebut mengangkat kisah sebuah keluarga yang berupaya bersatu kembali setelah bertahun-tahun berpisah.

Romance in the House dibintangi oleh Ji Jin-hee, Kim Ji-soo, Son Na-eun dan Choi Min-ho. Tayang perdana di JTBC pada 10 Agustus 2024, dan tayang setiap hari Sabtu dan Minggu.

6. DNA Lover

Nasib kurang menyenangkan justru dialami oleh drakor DNA Lover yang menurun di episode terbaru.

Drama ini mendapatkan skor 0,6 persen dari sebelumnya 0,7 persen.

DNA Lover adalah drama komedi romantis seorang peneliti genetika yang telah berkali-kali gagal dalam menjalin hubungan, terlebih saat dia mencari pasangannya yang ditakdirkan melalui gen.

Serial ini tayang setiap akhir pekan di platform berbayar Viu.

7. Cinderella at 2AM

Drakor Cinderella at 2AM mengikuti nasib Love Next Door dan Romance in the House, yang mengalami peningkatan rating .

Meski hanya sedikit, drama Cinderella at 2AM memperoleh skor 0,5 persen dari sebelumnya 0,4 persen.

Diangkat berdasarkan web novel berjudul sama karya Aigome, drakor Cinderella at 2 AM mengisahkan cerita perempuan biasa yang berusaha melindungi dirinya sendiri dari pacarnya yang ternyata berasal dari keluarga konglomerat.

Drama ini dapat ditonton di Viu.

8. Black Out

Sedangkan drakor Black Out justru mengalami peningkatan di episode terbaru.

Black Out meraih 6,4 persen setelah sebelumnya mencetak skor 5,7 persen.

Drakor Black Out merupakan drakor yang mengangkat kisah seorang siswa yang dituduh menjadi tersangka pembunuhan.

Setelah 10 tahun menerima hukuman penjara, ia berusaha untuk mengulik kasus tersebut dan menyelidiki pembunuh sebenarnya.

Tayangan tersebut dapat dinikmati setiap Jumat dan Sabtu di platform Vidio.

9. Good Partner

Drama Good Partner juga mendapatkan nasib baik.

Di episode terbarunya, serial ini mencetak skor 16,3 persen dari sebelumnya, 14,4 persen.

Drakor yang dimainkan oleh Jang Nara dan Nam Ji Hyun ini menceritakan tentang kisah Cha Eun Kyeong (Jang Nara), seorang pengacara senior dengan spesialisasi di bidang hukum perceraian.

10. Bad Memory Eraser

Nasib drakor Bad Memory Eraser masih terpuruk di episode terbaru.

Drama ini hanya mendapatkan skor 0,3 persen, sedangkan sebelumnya 0,4 persen.

Bad Memory Eraser adalah drama romansa baru tentang seorang pria yang hidupnya berubah karena penghapus memori dan wanita yang memegang takdirnya di tangannya.

Adapun drama ini dibintangi oleh Kim Jaejoong dari JYJ dan Jin Se Yeon.

11. Mi Ran of the Junkyard

Sementara Mi Ran of the Junkyard baru memulai jalannya di sengitnya meraih rating tinggi.

Drama ini mendapatkan skor 2,8 persen di episode perdana.

Mi Ran of the Junkyard merupakjan kisah cinta hangat dan penuh haru seorang pemilik tempat rongsokan, yang mencari pemilik anjing liar yang ditemukan di pekarangannya.

Selain itu, ia juga harus menghadapi pelanggan yang menantang, Jin Goo (Lee Si Woo), yang setiap hari datang dengan botol soju kosong.

12. Dare to Love Me

Rating Dare to Love Me merosot di angka 1 persen.

Di dua episode sebelumnya, drakor ini rating nya stabil di angak 1,3 persen.

Sebelumnya sempat naik di angka 1,4 persen dari 1,1 persen selama beberapa episode.

Drama ini diangkat dari webtoon Treat Me Carelessly, yang diperankan oleh Kim Myung Soo dan Lee Yoo Young.

13. The Pork Cutlets

Rating drakor The Pork Cutlets menurun di episode terbaru.

Mereka hanya mendapatkan skor 3,3 persen setelah berhasil mencetak rating 3,4 persen.

The Pork Cutlets menceritakan tentang seekor anjing bernama Baekgu dan kepala Desa Onghwa, Ja Wang.

Drakor bergenre komedi ini mengambil alih slot yang sebelumnya ditempati oleh Bitter Sweet Hell.

14. Perfect Family

Rating Perfect Family di episode terbaru terbilang tetap stabil, meski sedikit menurun di angka 2,6 persen dari 2,7 persen.

Sedangkan sebelumnya, mereka mendapatkan rating 2,5 persen.

Drama Korea terbaru ini diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama.

Drakor ini mengisahkan tentang keluarga yang awalnya bahagia, sebelum adanya kecurigaan yang membuat Sun Hui terlibat dalam kasus pembunuhan.

( / Putri Salamah )

https://lampung.tribunnews.com/2024/09/10/14-rating-drama-korea-terbaru-september-2024-no-gain-no-love-bergerak-naik