Kedatangan Danrem 132/Tadulako di Kota Palu Disambut Tradisi Siga dan Sampolu
08-September-24, 17:54PALU – Kedatangan Komandan Resor Militer (Danrem) 132/Tadulako, disambut hangat oleh Forkopimda Sulteng serta para Prajurit TNI dan Persit di Bandara Mutiara SIS Al-Jufri, Kota Palu dengan tradisi adat Siga dan Sampolu.
Tradisi pemasangan Siga dan Sampolu tersebut merupakan tanda penghormatan dan penghargaan terhadap tamu istimewa.
Setelah pemasangan Siga dan Sampolu, Brigjen TNI Deni Gunawan bersama istri, Ny Inggrid Deni Gunawan disambut dengan tarian tradisional Mokambu.
Tarian ini juga merupakan simbol penyambutan kepada tamu kehormatan.
Setelah itu, Brigjen TNI Deni Gunawan dan istri menuju ke ruang VIP Room Bandara Mutiara SIS Al-Jufri.
Dalam kesempatan tersebut, Brigjen TNI Deni Gunawan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh jajaran Forkopimda Sulteng dan Kota Palu telah menyambut kedatangan mereka dengan penuh kehangatan.
"Semoga kerja sama yang terjalin dengan baik selama ini antara TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah dapat terus dilanjutkan," ujar Brigjen TNI Deni Gunawan , selaku Danrem 132/Tadulako , Sabtu (7/9/2024).
Pantauan , turut hadir dalam acara penyambutan tersebut, yakni Kasrem 132/Tadulako, para Kasi Kasrem, serta Dandim jajaran Korem 132/Tadulako.
Turut hadir juga Kasatdisjan Jajaran Korem 132/Tadulako, dan Danyon 714/SM.