Membanggakan, Kontingen Mempawah Juara Umum Festival Anak Sholeh Indonesia ke-XII Tingkat Kalbar

Kafilah Kabupaten Mempawah berhasil keluar sebagai juara umum pada Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) XII Tingkat Provinsi Kalbar , yang dilaksanakan di Pontianak, pada 6-8 September 2024.

"Alhamdulillah, Kontingen Kabupaten Mempawah juara umum pada kegiatan Festival Anak Sholeh Indonesia ke-XII Tingkat Provinsi Kalbar yang dilaksanakan di Kota Pontianak," ujar Ketua Kafilah Mempawah Muhardi, Minggu 8 September 2024 pagi.

"Kafilah Kabupaten Mempawah keluar sebagai juara umum untuk ketiga kalinya dengan jumlah total angka 82 poin," tambah Muhardi menjelaskan.

Muhardi sangat bersyukur Kafilah Mempawah bisa meraih hasil maksimal, di tengah singkatnya waktu persiapan.

"Dalam mengikuti kegiatan ini persiapan kita hanya satu pekan saja untuk para santri berlatih. Karena kegiatan FASI Tingkat Kabupaten Mempawah baru saja dilaksanakan pada tanggal 31 Agustus 2024 di Masjid Agung Al Falah Mempawah ," ujarnya.

Tidak lupa, Muhardi mengucapkan terimakasih kepada Pj Bupati Mempawah Ismail, atas arahan dan motivasinya terhadap seluruh kontingen FASI Mempawah untuk selalu mengasah kemampuan anak-anak santri yang ikut pada kegiatan tersebut.

• Penetapan Tersangka Operator Excavator Kasus Kecelakaan Kerja PT BAI Mempawah, Ini Tanggapan Advokat

"Juga kepada para pelatih yang selalu yang setia mendampingi santri, kepada para orang tua yang selalu memonitoring anak-anaknya untuk selalu belajar dan membimbing, sehingga hasil penampilan terbaik anak-anak santri membawa kemenangan kontingen untuk meraih juara Umum FASI XII Tingkat Provinsi Kalbar tahun 2024," katanya.

Setelah kemenangan ini kata Muhardi, maka para santri juara 1 akan diikut sertakan untuk mengikuti FASI XII Tingkat Nasional di Asrama Haji Bekasi Jawa Barat pada bulan Desember mendatang.

Berikut rincian pemenang cabang juara Kafilah Mempawah di Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) XII Tingkat Provinsi Kalbar , sebagai berikut:

1. Tartil TKA Putra juara 2 2. Tartil TKA Putri juara 2 3. Praktek sholat TKA Putra juara 2 4. Praktek sholat TKA Putri juara 1 5. Ikrar TKA juara 1 6. Cerdas Cermat TKA juara 2 7. Mewarnai TKA Putri juara 2 8. Ceramah TKA Putra juara 3 9. Ceramah TKA Putri juara 2 10. Tartil TPA Putra juara 2 11. Ikrar TPA juara 3 12. Cerdas Cermat TPA juara 2 13. Menggambar TPA Putra juara 2 14. Menggambar TPA Putri juara 2 15. Ceramah TPA Putra juara 3 16. Tilawah Putra TQA juara 3 17. Tilawah Putri TQA Juara 1 18. Syarhil Putra TQA juara 1 19. Syarhil Putri TQA juara 1 20. Kaliqrafi Putra TQA juara 1 21. Kaliqrafi Putri TQA juara 1 22. Ceramah Putra TQA juara 1.

Dapatkan Informasi Terkini dari Tribun Pontianak via SW DI SINI

Ikuti Terus Berita Terupdate Seputar Kalbar Hari Ini Di sini

https://pontianak.tribunnews.com/2024/09/08/membanggakan-kontingen-mempawah-juara-umum-festival-anak-sholeh-indonesia-ke-xii-tingkat-kalbar